SajianSedap.com - Sering pakai baking soda?
Baking soda dikenal sebagai salah satu bahan baku utama dalam membuat cake dan roti.
Tapi siapa sangka jika kemampuan baking soda tak cuma sampai disitu saja.
Beragam masakan pun hasilnya akan fantastis jika ditambahkan baking soda.
Salah satu yang jarang orang tahu adalah manfaat menambahkan baking soda saat masak sayur.
Memang terbilang cukup membingungkan, namun jangan kaget saat tahu hasilnya.
Cara Agar Sayur Hijau Tetap Miliki Kandungan Vitamin
Ternyata kita bisa mempertahankan warna hijau sayur melalui proses memasak yang cepat.
Caranya cukup mudah, kita tinggal mencampur sayur yang dimasak dengan menambahkan sedikit soda bikarbonat atau yang lebih dikenal dengan soda kue.
Campurkan air mendidih dengan sedikit soda kue lalu masukkan sayuran hijau yang akan dimasak.
Soda kue akan membantu membuat air menjadi basa, dan membuat hemiselulosa dan pektin di dinding sel tumbuhan lebih larut dalam air.
Ini membuat sayur lebih lembut dan juga membuat beberapa senyawa dalam klorofil bertahan sehingga membuat daun menjadi hijau.
Selain itu kita juga bisa membuat warna sayur lebih cerah dengan cara mengukus sayur-sayur tersebut.
Ada enzim dalam sayuran hijau yang memecah klorofil, yang dilepaskan ketika kita memotong sayuran atau memasaknya.
Mereka dihancurkan oleh panas sehingga jika kita menempatkan sayuran ke dalam panci besar dengan air mendidih, akan membantu menonaktifkan enzim sebelum mereka dapat memecah klorofil.
Secara singkat mengukus sayuran hijau adalah cara terbaik untuk mempertahankan rasa dan nutrisinya.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
Masak Sayur yang Tepat Agar Nutrisinya Terjaga
Banyak orang merasa sudah makan sehat ketika sudah makan sayur.
Meski Anda tak salah sepenuhnya, namun olahan sayuran seperti apa yang sehat?
Pasalnya, kini banyak beredar jenis hidangan sayur tapi dengan pengolahan yang keliru sehingga kandungan kaya vitamin, mineral dan nutrisi dan sayur justru hilang.
Tips masak sayur yang tepat agar nutrisinya terjaga perlu diketahui agar bahan makanan sayur yang sudah akan disajikan untuk keluarga menjadi tidak sia-sia.
Sayur, apapun bentuk dan warnanya mengandung banyak zat gizi serta nutrisi yang esensial untuk tubuh.
Bukan hanya untuk menjaga kesehatan, namun juga untuk mengobati.
Sebab, dalam banyak penelitian telah dibuktikan kalau zat kimia tertentu yang terdapat dalam sayur memiliki khasiat obat.
Itulah alasannya kenapa sayur dikategorikan ke dalam Nutraceuticals.
Hanya saja, agar kita bisa mendapatkan seluruh manfaat sayur, kita harus berhati-hati dalam mengolahnya menjadi makanan.
Jika salah mengolahnya, maka bisa dipastikan vitamin, mineral, dan nutrisi lain yang ada pada sayur akan hilang.
Nah, supaya tidak salah lagi, mari kita pelajari tips memasak sayur yang tepat untuk menjaga nutrisinya, berikut:
Dikukus
Mengukus adalah cara memasak sayur yang paling sehat.
Sebab, mengukus sayur dapat mempertahankan seluruh kandungan gizi serta rasa alami sayur tersebut.
Tapi, jika hendak mengukus sayur jangan dalam jumlah yang banyak sekaligus, supaya sayur cepat matang hingga ke bagian dalamnya.
Masukkan sayur ke dalam kukusan ketika air sudah benar-benar mendidih.
Berapa lama? Setiap sayur berbeda-beda waktu matangnya.
Namun kira-kira 5 – 10 menit saja cukup, kok, yang penting sayur sudah renyah dan lembut.
Dipanggang
Memanggang juga termasuk cara memasak sayur yang benar yang disarankan.
Dengan dipanggang maka kandungan gizi dalam sayuran tidak akan rusak.
Begitu pula tekstur, warna, dan rasanya, tetap dapat dipertahankan.
Jangan lupa oleskan sedikit minyak pada sayur sebelum mulai memanggang, supaya tidak lengket.
Ditumis
Menumis sayur relatif lebih sehat, karena hanya menggunakan minyak sedikit dan membutuhkan waktu sebentar saja.
Ada dua cara menumis sayur yang bisa dicoba: stir-fry dan sauté.
Stir-fry adalah menumis dengan menggunakan wajan besar yang melengkung, serta api yang besar.
Sayuran harus terus diaduk, supaya matang merata.
Sementara itu, sauté biasanya menggunakan wajan yang datar dan api yang tidak terlalu besar.
Menumis dengan wajan yang datar membuat seluruh sayur memperoleh panas yang merata, sehingga kita tidak perlu mengaduk terus menerus.
Saute lebih disarankan daripada stir-fry.
Direbus
Cara memasak sayur yang tepat untuk menjaga nutrisinya satu ini sebenarnya sangat tidak dianjurkan.
Sebab, jika direbus maka akan sangat banyak kandungan gizi sayur yang hilang.
Tapi, kalau kita terpaksa harus menggunakan cara ini, maka yang harus dilakukan adalah memasukkan sayur hanya setelah air mulai mendidih (kurang-lebih dua menit) dan masak sesingkat mungkin.
KOMENTAR