SajianSedap.com - Kentang adalah salah satu bahan yang bisa disimpan dalam jangka waktu yang lama.
Lalu bagaimana jika kentang sudah dikupas? apakah bisa tetap segar dan awet tahan lama?
Kentang kupas memang biasanya hanya bertahan kesegarannya tidak lebih dari sehari.
Bahkan kentang yang sudah dikupas bisa berubah warna jika dibiarkan tanpa penyimpanan yang tepat.
Namun ternyata ada cara yang bisa digunakan untuk menyimpan kentang yang sudah dikupas lho.
Bahkan bisa bertahan kesegarannya sampai 3 bulan, kok bisa?
Simak ulasannya berikut ini, agar kentang Anda bisa awet tahan lama!
Cara Menyimpan Kentang Kupas agar Awet sampai 3 Bulan
Jika selama ini kentang yang sudah terlanjur dikupas tidak bisa disimpan, ternyata anggapan Anda salah.
Rupanya kentang kupas juga bisa disimpan, bahkan bisa awet hingga 3 bulan.
Terdapat perlakukan berbeda dalam menyimpan kentang utuh mentah dengan kentang kupas.
Kentang yang masih utuh mudah busuk kalau terkena lembab.
Untuk menyimpannya, simpan saja di tempat kering dengan dialasi tisu kering, tidak usah dimasukkan wadah tertutup.
Dengan begini, kentang utuh akan bertahan sampai 1 minggu.
Sementara itu berbeda dengan kentang yang sudah dikupas.
Anda tentu tidak bisa menyimpannya di suhu ruangan bukan?
Untuk menyimpan kentang yang sudah dikupas, simpan kentang kupas di freezer.
Kentang yang sudah dikupas bisa disimpan dalam kulkas maupun freezer.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini :
Masukkan dulu ke dalam wadah tertutup agar tidak terkontaminasi aroma bahan makanan lain di kulkas.
Namun ada satu hal yang wajib Anda perhatikan sebelum disimpan.
Sebaiknya jangan mencuci kentang kupas yang akan disimpan.
Apabila telanjur mencuci kentang, jangan disimpan melainkan langsung olah saja.
Kentang kupas sebaiknya segera simpan ke dalam kulkas atau freezer supaya bisa lebih tahan lama dan tidak cepat busuk.
Freezer dapat membuat masa simpan kentang kupas lebih tahan lama sampai 3 bulan.
Sementara kentang kupas di kulkas bisa awet maksimal 3 hari.
Dalam kurun waktu itu, olah kentang.
Pasalnya setelah lewat 3 hari, tekstur kentang menjadi lembek.
Catatan Penting saat Simpan Kentang kupas di Kulkas
Jangan simpan kentang dekat sayur busuk.
Kentang bisa ikut busuk apabila disimpan berdekatan dengan produk lain yang mau atau telah busuk.
Simpan kentang dan bahan makanan lain secara terpisah agar tidak saling mengontaminasi.
Walaupun bisa disimpan cukup lama, kentang terbaik untuk konsumsi adalah kentang segar yang baru dibeli.
Jika terlalu lama disimpan, kualitas kentang menurun.
Selain itu, tunas kentang akan tumbuh.
Bagaimana mudah bukan?
Selain cara penyimpanan ada hal yang juga perlu Anda perhatikan mengenai kualitas kentang yang disimpan.
Jika Anda menemukan kentang dengan ciri-ciri berikut ini sebaiknya jangan dikonsumsi.
Bahaya Kentang Berwarna Hijau
Tahukah Anda jika kentang yang selama ini dimakan, bisa saja mengandung racun?
Namun tenang, tidak semua kentang beracun untuk dikonsumsi.
Rupanya kentang yang berwarna hijau adalah kentang yang berbahaya untuk dimakan.
Dilansir dari laman Elitereaders.com, kentang yang berubah warna jadi hijau mengandung kadar solanin tinggi.
Zat tersebut diketahui bisa menyebabkan sakit kepala, mual, dan berbagai penyakit yang berhubungan dengan saraf.
Ahli ilmu pangan juga mengatakan bahwa kentang hijau beracun bukan sekedar mitos.
Kentang secara alami memproduksi solanin sebagai mekanisme pertahanan terhadap hama.
Jumlah solanin meningkat sesuai dengan suhu hangat dan paparan cahaya.
Sebagaimana dijelaskan dalam sebuah artikel yang diterbitkan The New York Times, warna hijau pada kentang bisa juga muncul akibat adanya klorofil, sehingga tidak berbahaya.
Namun, warna hijau juga menandakan bahwa adanya produksi solanin yang artinya jumlah racun meningkat.
Solanin adalah zat alami yang ditemukan dalam kulit dan daging kentang, tetapi dalam jumlah rendah.
Paparan sinar matahari atau kerusakan kentang juga bisa meningkatkan kadar solanin.
Lalu, bagaimana mendeteksi kentang yang beracun?
Hanya jika satu orang dengan berat 100 pon mengkonsumsi 16 ons kentang hijau bisa merasakan sakit, kata profesor agronomi Alexander Pavlista.
Hal itu setara dengan makan satu kentang panggang ukuran besar.
Jika kentang dengan kadar solanin tinggi dikonsumsi orang bertubuh kecil atau anak-anak, tentu bisa menyebabkan penyakit.
Pavlista yang juga ahli hortikultura di Universitas Nebraska, Lincoln mencatat bahwa kentang hijau biasanya tidak akan dijual dipasar setelah disortir.
Tapi, bagaimanapun juga, kita harus berhati-hati jika menemukannya.
Lalu, bagaimana cara terbaik supaya kentang tidak berubah warna menjadi hijau?
Sebaiknya kentang disimpan dalam ruangan kendap udara, dingin, dan area yang redup.
Jika menemukan area yang berwarna hijau, potong dan buanglah bagian tersebut.
Baca Juga: 100 Kali Lebih Renyah dan Gurih, Begini Tips Membuat Kentang Goreng Enak ala McD, Cuma Modal Kentang Murah
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Simpan Kentang Kupas agar Awet Sampai 3 Bulan, Boleh Dicuci Dulu?
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR