Tubuh Akan Beri Tanda Ini Sebelum Pendarahan Otak
Sebelum dilarikan ke rumah sakit karena pendarahan otak, komedian Tukul Riyanto atau dikenal Tukul Arwana sempat mengalami pusing.
"Sebelum maghrib (dibawa ke rumah sakit). Kelihatannya pusing pusing, yaudah dibawa ke dokter," kata Jaka, penjaga rumah Tukul Arwana dikutip dari kanal YouTube MOP Channel, Kamis (23/9/2021).
Lantas, pusing seperti apa yang bisa menjadi tanda bahaya?
Dilansir dari MedlinePlus, sakit kepala adalah rasa sakit atau ketidaknyamanan di kepala, kulit kepala, atau leher.
Jenis sakit kepala yang umum termasuk sakit kepala tegang, migrain, sakit kepala sinus, dan sakit kepala yang dimulai di leher Anda.
Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu! Terungkap Cara Membuat Otak-Otak Gurih dan Enak, Dijamin Bikin Ketagihan
Anda mungkin mengalami sakit kepala ringan karena pilek, flu, atau penyakit virus lain yang disertai demam rendah.
Penelitian menunjukkan, sakit kepala yang umum seperti ini tidak berbahaya atau tidak mengancam nyawa.
Tanda pusing yang berbahaya
Namun perlu diketahui, ada beberapa sakit kepala atau pusing yang menjadi tanda dari masalah yang lebih serius dan memerlukan perhatian medis segera.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR