SajianSedap.com - Rasanya kita pasti sudah tak bisa hidup tanpa kehadiran AC.
Soalnya, tak bisa dipungkiri bumi memang makin panas dari hari ke hari.
Makanya, hampir semua rumah kini menggunakan pendingin udara ini, lo.
Tapi, banyak ibu pusing kalau AC sering dinyalakan lantaran tagihan listrik bisa membengkak.
Padahal sebenarnya ada trik sederhana supaya AC bisa hemat listrik, lo.
Yuk, kita intip.
Cara Hemat Tagihan Listrik Walau Pakai AC
Menggunakan AC di rumah tentu saja membuat listrik boros.
Kita juga harus merogoh uang yang lebih banyak untuk membayar tagihan listrik yang pasti melonjak.
Apalagi jika AC di rumah tak pernah dimatikan pasti tagihan listrik pun akan melonjak drastis dan membuat lebih boros.
Namun mulai saat ini kita tak perlu khawatir, ternyata ada cara sederhana yang bisa membuat tagihan listrik di rumah tetap rendah meski AC tidak pernah dimatikan.
Nah berikut caranya melansir dari Tribunnews.com:
1. Mengatur suhu
Untuk membuat tagihan listrik tetap rendah kita bisa mengatur suhu AC saat digunakan.
Jangan pernah mengatur suhu di bawah 24 derajat celcius.
Mengatur suhu AC di bawah 24 derajat Celsius hanya akan membuat pemakaian listrik semakin boros.
Cara menghemat listrik AC rumah adalah dengan mengatur suhu AC tidak kurang dari 24 derajat celsius.
Gunakan suhu 24 derajat celsius sebagai batas maksimal pengaturan suhu atau tagihan listrik anda akan melonjak.
2. Rutin bersihkan AC
Salah satu faktor yang membuat AC menjadi boros listrik adalah karena kotor.
AC yang kotor hanya akan membuat kinerja kompresor lebih keras.
Kompresor yang bekerja lebih keras tentu akan menggunakan daya listrik lebih banyak
Oleh karena itu, bersihkan filter AC setiap sebulan sekali dan secara keseluruhan setiap 3 bulan sekali.
Nah itu dia caranya, mudah sekali bukan? Selamat mencoba!
Bahaya Angin Dingin AC
Samuel Zylgwyn ternyata sempat diserang penyakit Bell's Palsy pada tahun 2010 lalu.
Penyakit ini membuat sistem saraf di beberapa bagian wajah membeku atau lumpuh.
Saat itu Samuel terkena gejala penyakit ini di bagian wajah sebelah kirinya, sehingga ia tidak mampu menggerakkan sebagian wajahnya tersebut.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Bisa dibilang, sebelah wajahnya jadi lumpuh total.
Penyakit ini menyerang Samuel tepat saat dirinya sedang break shooting dan bercanda dengan kru lainnya.
Saat itu ia sama sekali tidak dapat menggerakan bibir dan matanya sama sekali, bahkan kedua bagian wajah tersebut tak dapat menutup.
Setelah di bawa ke rumah sakit, Samuel akhirnya menjalani berbagai pengobatan untuk memulihkan sebagian wajahnya tersebut selama 8 bulan.
Melansir Kompas.com, Bell's Palsy cenderung terjadi secara tiba-tiba dan biasanya timbul rasa nyeri di belakang telinga yang mendahului kelumpuhan tersebut satu atau dua hari sebelumnya.
Bell’s Palsy sendiri merupakan kelainan yang umum terjadi pada semua usia mulai dari bayi hingga remaja dan orang tua.
Penyakit ini awalnya disebabkan oleh virus Herpes simplex, virus varicela-zoster, virus Epstein-Barr, virus Mumps (Gondongan).
Ada juga yang menyebut kalau orang dapat terkena penyakit ini karena seringnya terkena angin secara langsung.
Seperti kontak langsung dengan kipas angin atau AC di dalam mobil.
Ya, kebiasaan menyemportkan angin ke bagian wajah dipercaya jadi penyebab Bells Palsy, lo.
Angin dingin AC juga sebaiknya sama tidak menyorot langsung ke wajah atau bagian tengkuk leher terutama.
Selain AC, Samuel sendiri mengaku memang sering terkena angin malam lantaran jadwal shootingnya.
Tapi, menurut dokter, angin malam tidak secara langsung berpengaruh pada Bell’s Palsy.
Hanya saja, pulang malam terlalu sering mungkin menurunkan imunitas sehingga tubuh jadi lebih mudah terserang penyakit ini.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR