SajianSedap.com - Resep Fettuccini Lada Hitam yang sedap ini bikin keluarga jadi lebih semangat untuk sarapan.
Perpaduan cita rasa yang sedikit pedas, membuat Resep Fettuccini Lada Hitam ini jadi lebih menarik.
Ingin membuat menu sarapan serba pasta yang mudah dibuat? Segera contek Resep Fettuccini Lada Hitam ini.
Baca Juga: Resep Bolognaise Mustard Pasta Enak, Jadi Ketagihan Buat Sarapan
Waktu: 45 Menit
Sajian: 2 Porsi
Bahan:
100 gram fetucini, direbus matang
1/2 buah bawang bombay, diiris panjang
100 gram daging giling
2 siung bawang putih, dicincang
1 1/2 sendok makan saus tomat
3 sendok makan saus tiram
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica hitam, ditumbuk kasar
200 ml kaldu sapi
1 sendok makan minyak goreng
Cara membuat Fettuccini Lada Hitam:
1. Tumis bawang bombay sampai harum.
2. Masukkan daging giling. Aduk sampai berubah warna.
3. Tambahkan saus tomat, saus tiram, garam, dan merica hitam. Aduk rata.
4. Tuang kaldu. Aduk sampai meresap.
5. Masukkan fetucini, aduk rata.
Baca Juga: Dijamin Tak Malas Lagi Untuk Sarapan Kalau Resep Fetucini Goreng Ayam Ini Sudah Hadir Di Meja Makan
Baca Juga: Resep Fetucini Bayam Ayam Jamur Ini Tak Hanya Nikmat, Tapi Juga Menyehatkan
Baca Juga: Resep Fetucini Krimi Ayam Jamur Enak Ini Wajib Dicoba, Agar Menu Sarapan Jadi Lebih Bervariasi
Baca Juga: Resep Fetucini Ala Bangkok Enak, Kreasi Pasta Praktis Untuk Menu Sarapan Besok
Baca Juga: Resep Fetucini Saus Tomat Enak, Kreasi Pasta Lezat Untuk Pagi Ini
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR