SajianSedap.com - Resep Perkedel Tempe Kemangi ini tak cuma mudah dibuat, namun punya rasa nikmat yang bikin ketagihan.
Ditambah lagi, aroma dari Resep Perkedel Tempe Kemangi yang sederhana ini begitu memikat kita.
Jadi tak perlu ragu lagi deh, untuk menghadirkan Resep Perkedel Tempe Kemangi yang enak ini sebagai menu pelengkap makan siang nanti.
Baca Juga: Resep Perkedel Tahu Hijau, Inspirasi Menu Pertengahan Bulan yang Enak Dan Sehat
Waktu: 30 Menit
Sajian: 25 Buah
Bahan:
300 gram tempe, dikukus, dihaluskan
2 tangkai kemangi, dipetiki daunnya, dicincang halus
2 buah cabai merah keriting, diiris halus
1 sendok teh garam
1 sendok makan tepung sagu
1 butir telur
1 sendok makan santan kental instan
500 ml minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus :
3 siung bawang putih
1/2 sendok teh ketumbar bubuk
Cara Membuat Perkedel Tempe Kemangi:
1. Aduk rata tempe, bumbu halus, kemangi, cabai, garam, tepung sagu, telur, dan santan.
2. Ambil sedikit campuran tempe. Bentuk bola sebesar bakso.
3. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
Baca Juga: Resep Perkedel Kentang Soun Enak, Pelengkap Menu Akhir Pekan yang Rugi Kalau Dilewatkan
Baca Juga: Coba Hadirkan Resep Perkedel Bumbu Kacang Ini Agar Keluarga Jadi Lebih Lahap Makan
Baca Juga: Contek Resep Perkedel Kentang Wijen Untuk Lengkapi Hidangan Malam Ini
Baca Juga: Karena Rasanya yang Sangat Enak, Resep Perkedel Jagung Ini Pasti Sulit Ditolak
Baca Juga: Resep Perkedel Misoa Enak, Menu Rumahan Serbaguna yang Mudah Dibuat
5 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Jogja Serba Minuman, Dijamin Otentik dan Enak Banget
KOMENTAR