Melansir dari Kompas, berikut beberapa makanan yang dapat mengobati penyakit asam lambung dan mudah ditemukan dirumah.
1. Jahe
Anda seperti yang kita ketahui, jahe merupakan tumbuhan yang kerap kali dijadikan bahan untuk membuat obat herbal.
Jahe sendiri mengandung anti-inflamasi, yang dapat mengurangi rasa nyeri pada tubuh kita.
Maka dari itu jahe hangat sering menjadi pilihan yang tepat digunakan untuk mengobati serta membuat tubuh kita menjadi lebih hangat dan rileks.
Selain asam lambung, penyakit maag dan masalah pencernaan lainnya juga bisa disembuhkan dengan jahe.
Baca Juga: Resep Kroket Talas Isi Udang Jamur Ini Tak Pernah Gagal Mendapatkan Hati Pecintanya
2. Pisang
Salah satu penyebab asam lambung menjadi kambuh adalah adanya masalah pada saluran pencernaan.
Pisang dipercaya dapat menjadi obat yang ampuh untuk menurunkan asam lambung.
Hal ini karena pektin yang terkandung dalam pisang dapat memperlancar saluran pencernaan, sehingga menghindari naiknya penyakit asam lambung.
3. Melon
Moms buah melon yang terkenal dengan rasanya yang manis dan juga segar ini nyatanya bagus untuk menurunkan penyakit asam lambung.
Melom merupakan makanan penghasil mineral yang bagus untuk tubuh, ini terjadi karena melon mengandung magnesium yang sering ditemukan untuk mengobati asam lambung.
Selain itu juga melon memiliki kadar asam yang rendah sehingga masih sangat aman untuk dikonsumsi orang yang memiliki penyakit asam lambung.
Selain melon dan pisang, ada juga beberapa buah-buahan yang aman untuk dikonsumsi bagi penderita asam lambung diantaranya apel dan pir.
Artikel telah ditayangkan di gridhealth dengan judul, Nyeri Ulu Hati Ganggu Aktivitas, Atasi dengan 7 Makanan Ini
Source | : | Gridhealth |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR