SajianSedap.com - Siapa yang suka makan wortel?
Sedari kecil wortel sudah dikenalkan orang tua kita karena disebut sangat baik untuk mata.
Kita biasanya akan makan wortel rebus dari campuran sayur sup, lodeh ataupun makanan berkuah lainnya.
Memang selain bagus untuk mata, manfaat wortel untuk kesehatan pun tak main-main, loh!
Kita bisa dapatkan manfaat wortel untuk kesehatan dari makan wortel rebus atau minum air rebusannya.
Hal ini karena ada kandungan vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin E dan vitamin K yang sangat terkenal pada wortel.
Bukan hanya itu, wortel juga mengandung kalium, beta karoten, serat, dan antioksidan yang ditubuhkan oleh tubuh.
Nah, sederet kandungan tersebut ternyata bisa atasi banyak penyakit mematikan yang ada di tubuh, loh!
Gak percaya?
Maka dari itu, yuk simak berikut ini beberapa manfaat wortel rebus untuk kesehatan.
Rugi banget kalau baru tahu!
Manfaat Makan Wortel
1. Mengobati penyakit diabetes
Siapa sangka jika meminum air rebusan wortel dapat mengobati penyakit diabetes.
Apalagi meminum air rebusan wortel sesering mungkin sangat mudah terhindar dari penyakit tersebut.
Pasalnya, manfaat tersebut sangat berguna untuk menjaga kadar gula darah agar terhindar dari penyakit komplikasi.
Tak hanya mengobati penyakit diabetes saja, namun penyakit kronis seperti kolestrol juga dapat dicegah ketika meminum air rebusan wortel.
2. Mampu turunkan berat badan
Air rebusan wortel sangat cocok masuk ke dalam daftar menu program diet anda.
Sebab menu olahan minuman sehat ini dapat membantu anda untuk menurunkan berat badan.
Di mana air rebusan wortel terkenal dengan tingkat kalori yang rendah sehingga aman untuk program diet anda.
Tak hanya saat diet saja, namun bagi anda yang suka mengonsumsi menu makanan/minuman yang sehat sangat cocok dengan air rebusan wortel ini.
3. Membantu merawat kesehatan mata
Sudah bukan rahasia umum bahwa air rebusan wortel merupakan salah satu minuman yang baik untuk kesehatan mata.
Pasalnya, wortel sendiri memiliki vitamin A, merupakan vitamin yang bagus untuk kesehatan mata.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Selain meminum air rebisannya, namun anda juga dapat menikmati sayur wortel dengan aneka macam model masakan.
Terutama direkomendasikan mengonsumsi air rebusan wortel tanpa gula ya, agar terhindar dari penyakit diabetes.
4. Menambah imunitas tubuh
Sudah bukan rahasia lagi jika Kandungan nutrisi pada air rebusan wortel disinyalir baik untuk memperkebal daya tahan tubuh.
Terutama saat anda yang berada di kondisi kurang fit seperti flu, minuman ini sangat baik sebagai salah satu cara untuk mengatasinya.
Tak hanya meningkatkan imun, namun air rebusan wortel juga baik untuk menangkal radikal bebas pada tubuh manusia.
Sebab kandungan karotenoid dalam wortel dapat berfungsi sebagai antioksidan dan memperlambat proses penuaan.
Apalagi racun yang ada di tubuh manusia juga mampu diberesi dari olahan minuman sehat ini lho.
5. Buat tidur lebih baik
Dalam sebuah penelitian disebutkan bahwa wortel mengandung karoten sehingga bisa membuat tidur lebih baik.
Dengan demikian, bisa disimpulkan memakan wortel sebelum tidur adalah hal yang baik.
Sebagian artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul Tubuh Bakal Sehat dan Panjang Umur Jika Setiap Bangun Tidur Langsung Olah Wortel dengan Cara Seperti Ini, Yuk Coba Sekarang!
KOMENTAR