SajianSedap.com - Jeruk merupakan buah kesukaan sejuta umat.
Rasanya yang manis asam dan dagingnya yang berair saat digigit sangat segar untuk kita konsumsi setiap hari.
Apalagi manfaat jeruk yang mengandung vitamin C sudah tak diragukan lagi banyak orang.
Tak heran kalau buah jeruk ini sering disediakan di rumah untuk menjamu tamu ataupun untuk bahan cemilan sehari-hari.
Tapi setelah memakan jeruk, kulitnya suka dibuang begitu saja, nih.
Padahal rugi loh kalau kita sampai membuang kulit jeruk, karena ada manfaatnya kalau kita minum air rebusannya.
Ya, manfaat air rebusan kulit jeruk ini bisa untuk mencegah banyak penyakit mematikan yang ada di tubuh.
Salah satunya yaitu manfaat air rebusan kulit jeruk untuk mengatasi kolesterol.
Wah, memangnya bisa?
Manfaat Air Rebusan Kulit Jeruk
Selain untuk kecantikan ataupun pupuk, kulit jeruk juga punya manfaat untuk kesehatan tubuh kalau kita minum air rebusannya.
Apalagi hingga saat ini masih banyak masyarakat yang tak menyadari khasiat kulit jeruk inii.
Melansir Style Craze, kulit jeruk sebenarnya merupakan bagian paling sehat dari buah jeruk utuh.
Para peneliti menemukan bahwa kulit jeruk kaya akan flavonoid dan beberapa fitokimia lainnya.
Kandungan pada kulit jeruk terdapat 136 miligram vitamin C.
Sedangkan buah jeruk sendiri mengandung vitamin C hanya 71 miligram.
Kulit jeruk juga kaya akan kalsium, magnesium, folat, vitamin A, vitamin B, dan serat makanan.
Semua nutrisi pada kulit jeruk tersebut bsia berkontribusi pada kesehatan manusia dengan cara yang luar biasa.
Nah, berikut ini beberapa manfaat dari kulit jeruk seperti dikutip dari Nakita.Id:
1. Mencegah Kanker
Salah satu khasiat kulit jeruk adalah membantu mencegah kanker.
Pasalnya kulit jeruk ini memiliki kandungan flavonoid yang tinggi pada kulit jeruk.
Tak hanya itu, kulit dari buah berwarna oranye ini juga mengandung senyawa lain yang disebut limonene, yaitu senyawa yang bisa mencegah aktivitas kanker.
2. Tingkatkan Kesehatan Paru-paru
Selain mencegah kanker, rutin mengonsumsi kulit jeruk bisa membantu meningkatkan kesehatan paru-paru.
Kandungan vitamin C yang tinggi pada kulit jeruk bisa membantu membersihkan paru-paru.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Kulit jeruk bisa membantu mengeluarkan dahak sehingga paru-paru berangsur-angsur bersih.
Vitamin C yang tinggi pada kulit jeruk juga bisa membantu meningkatkan kekebalan tubuh.
Ini bisa membantu menangkal dan mencegah infeksi paru-paru.
3. Perkuat Jantung dan Mengatasi Kolesterol
Manfaat kulit jeruk lainnya adalah memperkuat jantung.
Kulit jeruk kaya akan flavonoid yang disebut hesperidin.
Hesperidin ini terbukti menurunkan kolesterol darah dan tingkat tekanan darah.
Tak banyak yang tahu bahwa kulit jeruk memiliki sifat anti-inflamasi.
Sifat anti-inflamasi ini bisa membantu meredakan peradangan.
Sebagian penyakit jantung disebabkan oleh peradangan.
Sehingga, rutin mengonsumsi kulit jeruk bisa membantu mengatasi berbagai masalah jantung.
Cara mengonsumsi kulit jeruk sangat mudah, kok!
Cara Membuatnya
- Kita tinggal sediakan kulit jeruk secukupnya.
- Lalu kulit jeruk yang sudah dicuci bersih tersebut direbus beberapa menit.
- Biarkan kulit jeruk terendam selama satu jam.
- Lalu saring airnya dan seduh teh kulit jeruk.
Artikel ini telah tayang di nakita.grid.id dengan judul Wah Bisa Hemat Uang Banyak Tak Perlu Beli Obat-obatan Mahal, Cukup Menyeduh Kulit Jeruk Bisa Mencegah Kanker dan Beri Manfaat Kesehatan
KOMENTAR