Sajiansedap.com - Anda pasti tidak asing dengan panu.
Panu tentu sangat mengganggu aktivitas kita sehari-hari.
Apalagi jika terjadi pada wajah.
Akan membuat para wanita jadi kurang percaya diri.
Solusi cepat adalah melakukan perawatan mahal agar menghilangkan panu tersebut.
Daripada habis biaya mahal, gunakan saja cara alami.
Anda pasti penasaran penyebab panu ada di wajah.
Mari kita simak ulasan lengkapnya bersama.
Jangan sampai anda telat tahu ya!
Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve
Penyebab
Apa sih, faktor yang dapat menyebabkan munculnya panu, khususnya di wajah?
Sebetulnya, jamur penyebab panu bisa ditemukan bahkan pada kulit yang sehat sekalipun.
Jamur ini baru menyebabkan masalah apabila dipicu oleh sejumlah faktor.
Di antaranya, cuaca yang panas dan lembap, kulit berminyak, perubahan hormon, dan sistem imun yang melemah.
Gejala
Kita dapat mengenali panu dari beberapa gejala yang terlihat.
Salah satunya, melansir dari Mayo Clinic, muncul bercak-bercak dan warna kulit yang enggak rata.
Perubahan warna kulit ini biasanya terjadi di area punggung, dada, leher, dan lengan bagian atas.
Kita juga mungkin mengalaminya hingga ke area dagu dan wajah.
Perubahan warna akibat panu dapat menyebabkan munculnya bercak dengan warna lebih terang atau gelap dari warna kulit asli.
Selain bercak-bercak, gejala lain yang kerap timbul adalah gatal-gatal ringan dan kulit bersisik atau pecah-pecah.
Penanganan
Sebetulnya panu dapat hilang dengan perawatan diri yang lebih baik, misalnya dengan lebih rajin mandi dan menggunakan sabun yang tepat.
Tapi kita mungkin perlu berkonsultasi ke dokter kalau panu enggak menghilang bahkan setelah beberapa waktu kita melakukan perawatan diri.
Selain itu, kalau infeksi jamur terus kembali dan bercak-bercak muncul dalam jumlah banyak dan besar di area tubuh, kita perlu meminta penanganan dokter secara lebih lanjut.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Pencegahan
Biasanya dokter juga akan memberikan resep pencegahan panu.
Beberapa yang cukup sering direkomendasikan adalah lotion atau sampo yang mengandung selenium sulfida (Selsun) sebanyak 2.5%, serta krim, gel, atau sampo dengan kandungan Ketoconazole (Ketoconazole, Nizoral, dan sebagainya).
Dokter juga kerap meresepkan tablet, kapsul, atau larutan itraconazole (Onmel, Sporanox) dan tablet atau larutan oral fluconazole (Diflucan).
Cara Oleskan Daun Ketumbar di Wajah
Anda hanya perlu membuat daun ketumbar tersebut menjadi masker atau pasta.
1. Rebus dua sendok teh daun ketumbar dengan dua sendok teh masing-masing serai dan chamomile menambahkan satu cangkir air.
2. Dinginkan dan haluskan hingga menjadi pasta.
Baca Juga: Jangan Masa Bodoh dengan Nyeri Haid Menyiksa, Bisa-bisa Tubuh Sudah Menderita Kanker Usus Mematikan
3. Oleskan pasta ini di wajah anda sambil di gosok-gosok perlahan.
4. Diamkan selama beberapa menit
5. Cuci dengan air hangat.
Masker dari daun ketumbar ini selain mampu membuat wajah glowing ternyata juga ampuh menghilangkan jerawat.
Cara ini merupakan obat alami yang terbilang efektif untuk mencegah timbulnya jerawat.
Selain itu penggunaan daun seledri juga bisa menyembuhkan bekas-bekas jerawat yang sering kali membuat seseorang kurang percaya diri.
Artikel telah ditayangkan di cewekbanget dengan judul, Panu Pada Wajah Bikin Mengganggu? Atasi dengan Sejumlah Cara Ini!
Source | : | Cewek Banget |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR