SajianSedap.com - Resep Sego Tewel adalah hidangan khas Pati yang hadir dengan rasa yang gurih.
Sesuai dengan tampilannya yang sederhana, Resep Sego Tewel ini cukup gampang dibuat.
Kalau masih bingung mau membuat menu apa untuk makan siang nanti, Resep Sego Tewel ini bisa jadi pilihannya.
Baca Juga: Resep Opor Kuning Ikan Mas, Inspirasi Menu Berkuah Santan Praktis yang Rasanya Juara
Waktu: 45 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
1.000 gram nasi putih
350 gram nangka muda, potong-potong
1 batang serai, memarkan
3 lembar daun jeruk purut
10 buah cabai rawit iris
1 sendok makan gula merah
2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica bubuk
1.500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
5 potong tempe goreng, untuk pelengkap
2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
Bahan Bumbu Halus:
4 butir kemiri
8 butir bawang merah
3 siung bawang puith
Cara Membuat Sego Tewel:
1. Tumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk purut sampai harum.
2. Masukkan nangka. Aduk rata. Tuang santan. Masak sampai mendidih.
3. Tambahkan cabai, gula merah, garam, gula pasir, dan merica. Aduk rata. Masak sampai matang.
KOMENTAR