SajianSedap.com - Memiliki kulit wajah yang mulus memang jadi mimpi semua orang.
Terutama para kaum wanita.
Namun, sayangnya setiap orang memiliki masalah wajahnya masing-masing.
Salah satunya adalah keriput.
Semakin bertambahnya umur, garis-garis halus pun mulai bermunculan.
Lalu lambat laun, garis halus tersebut akan berubah menjadi keriput.
Memang kita bisa menghilangkan keriput di klinik kecantikan.
Namun, daripada keluar biaya yang mahal, mending Anda pakai racikan santan saja.
Ya, racikan santan ternyata bisa bikin kulit wajah kita jadi kencang loh.
Baca Juga: Jangan Ragu Lagi! Hilangkan Keriput di Wajah Dengan Buah Mangga, Begini Cara Mudahnya
Racikan Masker untuk Cegah Keriput
Nah, Berikut kami rangkum dari The Health Site, 5 masker wajah pencegah keriput muncul lebih cepat!
1. Santan
Santan mengandung mineral, vitamin hingga kolagen, yang mampu membuat kulit tampak lembut, halus dan bercahaya.
Tuangkan 5 sendok makan santan serta 3 sendok makan air, lalu balurkan ke seluruh permukaan wajah.
Diamkan selama 15 menit, kemudian bersihkan menggunakan air dingin.
2. Mentimun
Kombinasi mentimun dan curd mampu meremajakan, mengurangi lingkaran hitam di bawah mata, hingga menghilangkan keriput.
Cukup haluskan 1 buah mentimun, kemudian campurkan dengan 5 sendok makan curd.
Selanjutnya, balurkan ke seluruh permukaan wajah. Terakhir, bersihkan dengan air hangat.
3. Pepaya
Untuk mengatasi kerutan, Anda bisa menggunakan DIY masker wajah pepaya.
Buah berwarna oranye ini mengandung vitamin A, enzim papain serta antioksidan yang dapat mengatasi kerutan, baca lengkapnya di link ini.
Ambil tiga slice buah pepaya, kemudian tumbuk hingga halus. Selanjutnya, oleskan ke seluruh permukaan wajah, lalu diamkan selama 15 menit.
Jangan lupa, bilas dengan air hangat, ya.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
4. Jus lemon
Lemon memiliki kandungan vitamin C dan antioksidan, berfungsi menyamarkan flek hitam hingga keriput.
Siapkan satu sendok makan jus lemon, satu sendok makan air teh dan satu buah putih telur.
Aduk semua bahan hingga berubah bentuk menjadi pasta, kemudian diamkan selama 15 menit. Lalu, bersihkan dengan air bersih.
5. Masker pisang
Buah pisang mengandung vitamin A serta antioksidan yang baik untuk kesehatan kulit, termasuk mengatasi keriput.
Caranya, haluskan satu buah pisang dan dua sendok makan air.
Balurkan ke seluruh permukaan wajah, tunggu selama 15 menit, selanjutnya bilas dengan air bersih.
Itu dia lima DIY masker wajah untuk mengurangi keriput, tertarik mencobanya?
Buah Mangga Atasi Keriput
Ketika wajah sudah keriput maka penampilan anda pun akan terganggu.
Karena kulit wajah yang keriput membuat anda terlihat tua dan tidak terawat.
Tak heran bila banyak sekali orang yang berlomba-lomba melakukan perawatan untuk membuat wajahnya tidak keriput.
Bahkan banyak orang yang rela buang uang puluhan juta untuk sekedar membuat wajahnya tampak awet muda dan bebas tanda penuaan.
Namun, ada juga orang yang tidak melakukan perawatan apapun wajahnya tetap terlihat awet muda meski usianya semakin bertambah.
Menyebalkannya lagi, tanda penuaan seperti keriput bukan hanya bisa muncul saat usia semakin bertambah.
Kini anda yang usianya masih 20-an saja berpotensi memiliki kerutan di wajahnya.
Orang yang usianya masih muda kemudian memiliki kerutan di wajah cenderung tidak percaya diri.
Maka dari itu, kali ini kami ingin berbagi tips bagaimana cara menghilangkan keriput di wajah hanya dengan bahan alami.
Salah satu bahan alami yang bisa digunakan untuk menghilangkan keriput adalah mangga.
Melansir dari Boldsky, mangga memiliki kandungan antioksidan.
Kandungan antioksidan itu lah yang ampuh untuk melawan tanda-tanda penuaan.
Cara menghilangkan keriput di wajah, anda tinggal olah aja mangga menjadi masker wajah.
Nah berikut cara mengolah mangga menjadi masker wajah:
1. Kupas beberapa buah mangga yang sudah matang
2. Kemudian cuci bersih buah mangga
3. Haluskanlah buah mangga tersebut menggunakan blender
4. Anda juga bisa campurkan yogurt ke dalam adonan masker wajah tersebut
Pasalnya, yogurt memiliki kandungan seng dan asam laktatnya dapat mengencang pori-pori serta membuat kulit tampak cerah dan bersinar.
5. Setelah itu cuci wajah sampai bersih dan aplikasikan masker mangga tersebut ke muka secara merata
6. Diamkan beberapa saat supaya menyerap ke kulit wajah kemudian cuci bersih menggunakan sabun.
Dengan cara tersebut dijamin wajah anda akan lebih awet muda dan bebas keriput.
Mudah kan? Selamat mencoba!
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul, 5 Masker Wajah Alami Pencegah Keriput, Bisa Bikin Muka Awet Muda
Source | : | tribunews |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR