SajianSedap.com - Resep Nasi Goreng Rendang yang rasanya super sedap namun mudah dibuat!
Dengan cita rasa rendang yang nendang banget, membuat seisi rumah jadi tak sabar untuk menyantap Resep Nasi Goreng Rendang yang enak ini.
Bagaimana? Yakin mau melewatkan Resep Nasi Goreng Rendang yang enak ini sebagai menu sarapan untuk hari ini?
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Bumbu Thai, Kreasi Nasi Goreng yang Sedap Maksimal
Waktu: 30 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
750 gram nasi putih, angin-anginkan
200 gram daging giling
5 buah bakso sapi, iris
4 butir bawang merah, iris
2 siung bawang putih, iris
1 buah cabai merah, diiris miring
5 sendok makan bumbu rendang
1 sendok makan kecap manis
50 gram kacang polong
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 batang daun bawang, iris
2 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan Pelengkap:
1 sendok makan bawang merah goreng untuk taburan
20 gram emping goreng
1 sendok makan acar
Cara Membuat Nasi Goreng Rendang:
1. Panaskan minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan bumbu rendang hingga harum.
2. Masukkan daging giling. Aduk hingga berubah warna.
3. Tambahkan nasi, aduk rata. Bubuhi kecap manis, kacang polong, garam, merica bubuk. Aduk sampai matang.
4. Menjelang diangkat, masukkan daun bawang. Aduk rata.
5. Sajikan nasi goreng bersama pelengkap.
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Joko Tarub Enak Dan Sederhana Ini Selalu Cocok Disantap Untuk Sarapan
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Tabur Enak Dan Praktis, Menu Sarapan yang Selalu Bisa Kita Unggulkan
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kencur Kunyit, Menu Sarapan Super Enak yang Dibuat Dengan Penyedap Alami
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Bayam Gulung Enak Ini Bikin Keluarga Duduk Lebih Awal Di Meja Makan Untuk Sarapan
KOMENTAR