SajianSedap.com - Bagi Anda pasangan suami istri atau pasangan yang baru saja menikah, pastinya kebutuhan seksual perlu diperhatikan.
Ya, secara alami manusia membutuhkan cara menyalurkan hasrat seksualnya, salah satunya dengan berhubungan seksual.
Bahkan beberapa penelitian, pasangan suami istri yang bahagia ialah yang memiliki kualitas hubungan seksual yang baik.
Nah, untuk memiliki kualitas hubungan seksual yang baik ini diperlukan stamina yang prima, khususnya bagi pria.
Bahkan, untuk mendapatkan stamina kuat di ranjang, sebagian pria rela mengonsumsi obat kuat.
Memang hal ini bisa saja Anda lakukan, namun obat kuat bisa jadi memiliki efek samping yang buruk.
Nah, salah satu alternatif alami yang bisa Anda lakukan adalah mengonsumsi semangka.
Siapa sangka jika semangka ternyata merupakan salah satu buah yang bisa meningkatkan stamina pria.
Lantas bagaimana cara kerjanya?
Baca Juga: Jangan Salah Beli, Semangka dengan Ciri Ini Ternyata Gak Manis Lho, Jangan Mau Ditipu Pedagang Nakal
Manfaat Semangka untuk Vitalitas Pria
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa semangka dapat membantu mengatasi disfungsi ereksi dan meningkatkan kesehatan seksual.
Bahkan semangka kerap disebut sebagai "viagra alami".
Efek ini mungkin karena kandungan citrulline, arginin, dan likopen yang tinggi di dalam semangka.
Melansir Livestrong, sebuah studi Februari 2017 yang diterbitkan dalam jurnal Andrology menunjukkan bahwa l-citrulline mungkin berperan dalam kesehatan seksual pria.
Subjek pria dengan disfungsi ereksi memiliki kadar citrulline, arginine, atau keduanya yang lebih rendah.
Temuan ini menunjukkan bahwa peningkatan kadar asam amino ini dapat membantu memperbaiki gejala disfungsi ereksi.
Studi lainnya diterbitkan dalam Sexual Medicine edisi Desember 2018 dengan hanya melibatkan 20 peserta.
Studi ini juga mendukung teori tersebut. Para peneliti menemukan bahwa menggabungkan L-citrulline dan trans-resveratrol dapat meningkatkan kekencangan ereksi, kepuasan seksual, dan kemampuan untuk mempertahankan ereksi pada pria dengan masalah disfungsi ereksi.
Kendati demikian penelitian ini memiliki peserta yang sangat kecil, sehingga masih diperlukan penyelidikan lebih lanjut.
Berdasarkan bukti saat ini, wajar untuk mengatakan bahwa semangka belum bisa menggantikan viagra dalam waktu dekat meskipun buah ini dapat meningkatkan kesehatan seksual pria.
Likopen yang terkandung di dalamnya menjadi salah satu antioksidan utama yang membantu mengurangi stres oksidatif dan peroksidasi lipid, yang pada akhirnya dapat meningkatkan kesuburan pria.
Tak hanya meningkatkan gairah seksusal dan staminia pria, semangka ini juga memiliki khasiat lain khususnya untuk prostat.
Meski belum bisa menggantikan peran viagra, namun manfaat semangka termasuk menjaga kesehatan prostat karena kandungan antioksidan yang tinggi.
Menurut ulasan pada Juni 2014 yang diterbitkan dalam EXCLI Journal, buah ini adalah salah satu sumber likopen alami yang terbaik.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Antioksidan ini dapat melindungi kelenjar prostat terhadap stres oksidatif yang diinduksi. Diketahui bahwa varietas semangka merah menyediakan sekitar 40 kali lebih banyak likopen daripada tomat.
Tak hanya itu, semangka juga diyakini dapat mengurangi peroksidasi lipid yang kemudian meningkatkan efek menguntungkan terhadap kesehatan prostat.
Dalam sebuah penelitian, pria dengan asupan likopen tertinggi memiliki risiko kanker prostat 25 persen lebih rendah dan risiko kanker lain 44 persen lebih rendah.
Departemen Pertanian AS (USDA) mencatat satu porsi semangka menghasilkan sekitar 12,6 miligram likopen.
Menurut International Food Information Council Foundation, mengonsumsi setidaknya 12 miligram antioksidan ini setiap hari dapat membantu mengurangi tekanan darah tinggi.
Oleh sebab itu, menambahkan makanan yang mengandung sumber likopen tinggi seperti buah semangka ke dalam rutinitas makan kita sangat bermanfaat bagi kesehatan prostat dan kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Anda bisa mengonsumsi semangka ini secara langsung.
Namun ada baiknya jika Anda mengonsumsi semangka dalam bentuk jus.
Cairan akan mudah terserap oleh tubuh sehingga khasiat semangka ini akan langsung terasa.
Berikan pasa suami Anda jus semangka beberapa jam sebelum berhubungan seksual.
Meski begitu, dampak semangka untul meningkatkan stamina pria ini akan berbeda-beda pada setiap orang.
Hal ini dipengaruhi kondisi kesehatan dan tentunya usia.
Semoga informasi ini bermanfaat.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Jarang Diketahui, Manfaat Semangka untuk Kesehatan Seksual Pria
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR