SajianSedap.com - Resep Nasi Ayam Yakitori yang sedap ini bisa jadi solusi agar si kecil tidak lagi malas sarapan.
Disajikan dengan yakitori, atau sate ala Jepang, membuat Resep Nasi Ayam Yakitori jadi salah satu hidangan yang menarik perhatian untuk segera disantap.
Yuk, langsung saja contek Resep Nasi Ayam Yakitori enak ini untuk inspirasi menu sarapan spesial esok hari.
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Joko Tarub Enak Dan Sederhana Ini Selalu Cocok Disantap Untuk Sarapan
Waktu: 45 Menit
Sajian: 7 Porsi
Bahan:
1000 gram nasi putih hangat
1 lembar nori iris panjang
1 batang daun bawang iris
Bahan Yakitori:
4 buah paha ayam fillet potong-potong
4 batang daun bawang potong 3 cm
20 buah tusuk sate
Bahan Lumuran (aduk rata):
4 siung bawang putih haluskan
1 sendok teh jahe parut
1 sendok makan kecap asin
1/2 sendok makan tauco
1 sendok teh cabai bubuk
1/2 sendok makan angciu
1 sendok makan minyak wijen
Cara Membuat Nasi Ayam Yakitori:
1. Rendam ayam di dalam bahan lumuran. Diamkan selama 1 jam
2. Tusuk-tusuk ayam menggunakan tusuk sate bergantian dengan daun bawang. Lakukan sampai habis
KOMENTAR