Salah satu cara untuk membantu menurunkan tekanan darah yaitu dengan apel rebus.
Tak hanya itu, makan apel rebus juga dapat mencegah kita dari sakit kepala akibat tekanan darah yang meningkat.
5. Menjaga kesehatan jantung
Manfaat lain apel rebus dapat menjaga kesehatan jantung kita.
Ini akan menjaga kesehatan jantung dengan mengoptimalkan oksigen dan sirkulasi darah ke jantung.
Untuk membuat apel rebus caranya sangat mudah, bahkan waktu yang diperlukan juga tidak banyak, kok!
Cara Membuatnya
- Siapkan apel merah, cuci bersih dan potong-potong.
- Lalu masukkan potongan apel tersebut ke dalam panci yang sudah diisi air.
- Kemudian rebus apel selama beberapa menit sampai berubah menjadi sedikit kecokelatan.
- Jika sudah, angkat dan tunggu hingga dingin sebelum dikonsumsi.
Pastikan untuk selalu mengonsumsinya dalam jumlah yang tepat ya, tidak terlalu banyak atau berlebihan.
Artikel ini telah tayang di nakita.grid.id dengan judul Selain Jadi Andalan untuk Diet, Mengolah Apel dengan Cara Direbus Ternyata Bawa Perubahan Tak Main-main Pada Tubuh
KOMENTAR