SajianSedap.com - Uban biasanya identik dengan kondisi rambut ornag yang sudah berumur lanjut.
Ya, seiring bertambahnya usia, tanda penuaan pada tubuh salah satunya munculnya uban memang terjadi.
Namun, karena gaya hidup dan pola makan yang kurang sehat, uban kini bisa muncul saat usai masih relatif muda.
Stres berlebih serta kondisi hormonal juga jadi salah satu penyebab uban bisa muncul.
Nah, untuk menutupinya biasanya sebagian besar orang akan menggunakan semir rambut.
Namun, ada sebagian orang yang tidak ingin mewarnai rambut.
Selain alasan biaya, ada sebagian orang yang alergi terhadap cat rambut.
Nah jika Anda mencari alternatif bahan alami, rupanya biji pepaya bisa membantu Anda menghilangkan uban tanpa semir.
Lantas bagaimana cara pakainya?
Cara Menghilangkan Uban Tanpa Semir dengan Biji Pepaya
Biji pepaya selama ini selalu dibuang begitu saja.
Padahal, biji pepaya rupanya bisa membantu Anda menghilangkan uban.
Biji pepaya mengandung alkaloid, streid, tannin, dan minyak atsiri yang dipercaya dapat menghitamkan rambut secara permanen dan alami untuk mengatasi masalah uban.
Cara mengaplikasikan masker biji buah pepaya cukup mudah.
Pertama, keringkan biji pepaya terlebih dahulu
Kedua, sangrai biji pepaya yang sudah dikeringkan di atas api sedang hingga kering, ingat jangan sampai gosong.
Ketiga, tumbuk biji pepaya dan teteskan minyak kelapa sampai adonan halus.
Keempat, aplikasikan adonan biji pepaya tersebut sampai membentuk adonan masker rambut.
Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Selain biji pepaya, beberapa bahan alami lain juga bisa menjadi referensi Anda untuk menghilangkan uban di rambut.
1. Bawang bombay
Tak hanya untuk bumbu memasak, bawang bombai kaya akan kandungan katalase yaitu enzim antioksidan yang berguna untuk mengembalikan warna pada rambut.
Selain itu ada kandungan vitamin C, asam folat, phyronutrients dan zat besi yang menunda bahkan mencegah datangnya uban.
Cara mengaplikasikan masker bawang bombay cukup mudah.
Kupas satu bawang bombay, cuci hingga bersih.
Artikel akan berlanjut setelah video berikut ini:
Potong menjadi beberapa bagian, kemudian haluskan dengan blender.
Saring dengan memakai kain bersih.
Gunakan sari yang sudah disaring sebagai masker untuk keseluruhan area rambut.
Diamkan selama 2 jam.
Bilas dengan air bersih, keramas dengan air hangat.
Lakukan rutin selama dua kali dalam seminggu.
2. Madu
Meski memiliki tekstur lengket, madu bisa digunakan sebagai krim rambut karena banyak mengandung vitamin dan mineral.
Selain untuk wajah, madu bisa mengatasi rambut yang beruban jika ditambahkan dengan perasan lemon.
Cara menggunakannya cukup mudah, kamu hanya perlu mengaplikasikan cairan madu yang sudah dicampur perasan lemon ke rambut secara merata.
Kemudian, diamkan selama 30 sampai 1 jam.
Jika sudah selesai, bilas dengan air bersih.
Sebagai informasi, lakukan cara tersebut selama seminggu tiga kali agar memperoleh hasil yang optimal.
3. Minyak wijen
Minyak wijen mengandung banyaknya vitamin E yang mampu menutrisi rambut.
Anda bisa mencampurkannya dengan wortel yang tinggi akan serta, mineral, dan vitamin A yang juga berguna untuk kesehatan rambut.
Cara mengaplikasikan, campurkan 100 ml minyak wijen dan 100 ml jus wortel murni ke dalam botol.
Kemudian, kocok hingga larut, lalu taruh botol di bawah sinar matahari selama 21 hari.
Terakhir, aplikasikan sebagai masker rambut.
Nah itulah beberapa alternatif bahan alami yang bisa Anda gunakan sebagai cara menghilangkan uban tanpa semir.
Selamat mencoba di rumah Sase Lovers!
Artikel ini telah tayang di Tribunshopping.com dengan judul Bahan Alami Ini Bisa Menghitamkan Rambut dan Mengatasi Uban, Salah Satunya Bawang Bombai
Source | : | Tribun Shopping |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR