SajianSedap.com – Setiap rumah pasti akan punya persediaan beras.
Maklum saja, beras akan menjadi nasi sebagai makanan utama.
Bahkan ada yang merasa nggak makan kalau belum makan nasi.
Karena itu, semua orang pasti punya persediaan beras.
Biasanya beras akan ditaruh di wadah khusus.
Tapi bagaimana kalau beras ada di kulkas?
Rasanya akan sangat aneh jika dilihat.
Namun Sase Lovers coba taruh beras di kulkas malam ini.
Jangan heran kalau ada sesuatu yang bakal terjadi.
Baca Juga: Buntil Daun Singkong Recipe, Even Die-Hard Meat Maniacs Will Love This
Manfaat Menyimpan Beras di Kulkas
Menyimpan beras di kulkas memang terlihat sangat aneh.
Tapi diam-diam ada manfaat rahasia di balik ini semua lho.
Beras yang disimpan dalam waktu lama akan rentan terkena kutu.
Kalau sudah begini, akan sangat sulit untuk memisahkan beras dari kutu.
Sase Lovers pasti nggak mau keadaan ini terjadi.
Padahal kutu bisa diusir secara instan dari beras lho.
Nggak usah pakai bahan apapun, tinggal letakkan saja beras di kulkas.
Ya, menyimpan beras di dalam kulkas ternyata cukup ampuh untuk menghilangkan kutu.
Cara ini lebih aman dibandingkan menyemprotkan bahan kimia untuk membasmi serangga pada beras.
Dan sebaiknya, untuk alasan apapun penggunaan insektisida tidak boleh digunakan atau disemprotkan makanan.
Lantas, bagaimana mencegah kutu di beras?
Cara Mengusir Kutu Beras
Melansir dari Live Strong, berikut ini adalah cara yang bisa dilakukan untuk mencegah kutu pada beras.
Sebelum menyimpan beras, periksa sekali lagi untuk memastikan tidak ada serangga.
Setelah itu, Anda bisa menyimpan beras atau biji-biji lainnya setidaknya selama satu minggu di dalam kulkas untuk membunuh telur.
Jika Anda memiliki ruang, bisa juga menyimpan di dalam freezer sampai siap digunakan.
Simpan beras dan semua biji-bijian dalam wadah tertutup yang terbuat dari logam, plastik, maupun kaca yang kokoh.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Kumbang dan serangga biji-bijian lainnya dapat menembus kardus dan plastik.
Bersihkan rak dapur secara teratur tempat menyimpan beras, bersihkan area dengan cuka putih, pembersih aman yang mampu mengusir serangga namun tidak berbahaya bagi manusia.
Namun, bagaimana jika kutu sudah ditemukan pada beras?
Jika Anda menemukan kutu di dalam beras, segera buang produk tersebut.
Namun, jika ingin membunuh kutu alih-alih membuangnya, Anda dapat menghancurkan kutu, telur, kepompong, dan larvanya.
Caranya dengan bekukan produk pada 0 derajat Fahrenheit selama tiga hari.
Atau, panaskan produk hingga 140 derajat Fahrenheit selama satu hingga dua jam.
Pastikan biji-bijian maupun beras dapat menahan panas dan mempertahankan suhu ini.
Meskipun Anda menemukan serangga maupun kutu pada beras, jangan panik karena serangga yang ditemukan dalam beras tidak beracun atau efeknya bisa membuat sedikit mual.
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Rugi Sudah Beli Tempat Beras Mahal Tapi Tetap Kecolongan, Ternyata Simpan Beras di Kulkas Bisa Bikin Kutu Tidak Bisa Berkutik Lagi, Ini Aturannya Penyimpannya
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR