Aroma yang tak sedap tersebut tentu membuatmu kurang nyaman tiap kali membuka kulkas. Lalu, bagaimana cara mengatasi permasalahan ini?
Kabar baiknya, bau tak sedap pada kulkas ini bisa dihilangkan dengan bahan-bahan alami. Melansir dari berbagai sumber, Jumat (4/6/2021), berikut ini beberapa pengharum kulkas yang terbuat dari bahan-bahan alami.
1. Bubuk kopi
Bubuk kopi memang dikenal sebagai salah satu campuran berbagai pengharum ruangan tak terkecuali untuk pengharum kulkas.
Selain aromanya yang harum, bubuk kopi dinilai paling efektif dalam mengusir bau tak sedap.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Caranya, siapkan semangkuk kecil bubuk kopi lalu letakkan ke dalam kulkas hingga bau membandelnya hilang.
Biarkan bubuk kopi di dalam kulkas selama 24 jam dan bau tak sedap pun telah sirna.
2. Cuka
Kandungan asam di dalam cuka ternyata juga bisa dipakai sebagai pengharum kulkas, lho. Hal ini karena kadar asam pada cuka berfungsi sebagai penetralisir bau tak sedap.
Source | : | GridPop.ID |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR