Caranya, tuangkan cairan cuka lalu tambahkan air hangat kemudian kocok dan masukkan ke dalam botol semprot.
Berikutnya, semprot seluruh bagian kulkas dengan larutan tersebut lalu lap dengan kain atau tisu kering.
Namun, perlu diketahui bahwa cuka memiliki aroma yang keras dan menyengat sehingga pastikan isi kulkas sudah kosong ketika Anda menyemprotkan cairan tersebut.
3. Larutan garam dapur
Siapa yang menyangka jika larutan garam dapur ternyata bisa digunakan untuk menghilangkan bau tak sedap pada kulkas. Cara membuat pengharum kulkas dengan larutan garam dapur pun mudah.
Anda, hanya membutuhkan larutan garam dapur dan air hangat lalu melarutkan kedua bahan tersebut hingga merata.
Selanjutnya, celupkan spons ke dalam cairan dan gosok bagian dalam kulkas hingga bersih.
Setelah kering, kini bau tak sedap akan hilang seketika dan tergantikan dengan aroma yang lebih segar.
4. Lemon
Lemon tak hanya dikonsumsi untuk kesehatan tubuh, tapi juga dapat dijadikan sebagai pengharum kulkas untuk menghilangkan bau tak sedap.
Caranya pun mudah yakni dengan mengiris lemon menjadi beberapa bagian lalu letakkan di dalam kulkas dan pastikan setiap tingkatannya terdapat irisan lemon.
Diamkan selama beberapa hari, lalu ganti lemon jika sudah mengering dan lakukan selama beberapa kali. Kini, bau tak sedap akan hilang dan tergantikan dengan aroma lemon yang menyegarkan.
5. Cengkeh
Cengkeh dikenal sebagai salah satu rempah yang memiliki aroma wangi khas dan kerap digunakan sebagai penambah cita rasa dan aroma pada makanan.
Namun, ternyata cengkeh juga memiliki khasiat lainnya, yakni menghilangkan bau tak sedap pada kulkas.
Artikel ini telah tayang di Gridpop.id dengan judul, Ditinggal Pergi Liburan, Pria Ini Iseng Letakkan Uang Koin dalam Kulkas, Kaget Lihat Hal Ajaib yang Terjadi pada Tagihan Listriknya!
Source | : | GridPop.ID |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR