Sajiansedap.com - Bawang putih pasti ada di setiap dapur di rumah.
Selain itu harga bawang putih memang sangat murah meriah banget.
Bawang putih juga kerap jadi bahan dasar membuat masakan lebih enak dan gurih.
Bawang putih punya kandungan bagus untuk kesehatan tubuh kita.
Usut punya usut, kita bisa loh hisap bawang putih selama 30 menit sebelum melakukan aktivitas.
Hasilnya bakalan bikin takjub banget.
Tidak percaya?
Mari kita simak ulasan lengkapnya bersama.
Jangan sampai anda menyesal.
Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities
Manfaat mengisap bawang putih
Bawang putih memiliki banyak manfaat kesehatan.
Bawang putih telah digunakan sebagai obat untuk mencegah atau mengobati berbagai macam penyakit dan kondisi.
Bawang putih digunakan untuk banyak kondisi yang berkaitan dengan jantung dan darah (termasuk tekanan darah tinggi, koleterol tinggi, penyakit jantung koroner, serangan jantung dan atherosclerosis).
Bawang putih sebenarnya mungkin efektif dalam memperlambat perkembangan aterosklerosis dan mengurangi tekanan darah.
Beberapa orang menggunakan bawang putih untuk mencegah kanker usus besar, kanker rektal, kanker perut, kanker payudara, kanker prostat dan kanker paru-paru.
Bawang putih menghasilkan zat kimia yang disebut allicin yang bekerja untuk kondisi tertentu sekaligus membuat bawang putih bau.
Namun meski begitu bawang putih sangat berkhasiat.
Pernahkah Anda mendengar bahwa beberapa orang menggunakan bawang putih sebagai 'permen'?
Orang Cina memasukkan bawang putih ke dalam mulut mereka dan menghisapnya selama 30 menit.
Mereka melakukan metode kuno ini di pagi hari.
Hasilnya sungguh di luar dugaan.
Nutrisi yang sehat dari bawang putih masuk dalam tubuh melalui air liur dan membersihkan pembuluh darah.
Setelah 30 menit, Anda perlu meludahkan bawang putih tersebut, gosok gigi dan jika masih bau, kunyah kopi atau daun seledri.
'Permen' bawang putih memiliki banyak manfaat kesehatan bagi tubuh seperti membersihkan tubuh, meningkatkan kesehatan ginjal, membersihkan kulit, menguatkan sistem kekebalan tubuh, menyembuhkan bronkitis, mengendalikan nafsu makan dan lainnya.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Baca Juga: Resep Pisang Goreng Selimut, Camilan Renyah yang Bisa Jadi Ide Jualan yang Unik!
Bawang putih yang dihisap juga bekerja dengan baik melawan batuk kronis dan menghilangkan batu ginjal.
Sudah mencoba Sase lovers?
Bawang Putih Mentah utnuk Mencegah Kanker
Sekarang ini kanker menjadi penyakit yang paling ditakuti.
Bagaimana tidak, kanker adalah penyakit yang sangat ganas.
Saking ganasnya, penyakit ini sudah banyak merenggut nyawa orang.
Bahkan penyakit ini kebanyakan bisa dideteksi ketika sudah parah.
Nah karena itu, Anda harus mencegah kanker sedini mungkin.
Salah satu cara untuk menangkal kanker dari tubuh yaitu dengan makan bawang putih saat perut masih kosong seperti yang dilansir dari Parenting First Cry.
Bawang putih mengandung sifat antiinflamasi, antibiotik, dan antikanker.
Selain itu, bawang putih juga dapat mendetoks atau mengeluarkan racun dalam tubuh.
Antioksidannya bisa menangkan radikal bebas penyebab kanker.
Apalagi jika Anda mengonsumsinya mentah-mentah di pagi hari.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR