SajianSedap.com - Kepuasan suami istri di ranjang memang bisa mempengaruhi harmonisnya rumah tangga, lo.
Karena itu, penjualan obat kuat pabrik laris keras dimana-mana.
Tapi sebenarnya, dari zaman dulu nenek moyang kita selalu menggunakan obat kuat alami.
Salah satunya adalah dengan kacang panjang.
Ya, air rebusan kacang panjang ternyata bisa banget meningkatkan stamina.
Bahkan, Air rebusan kacang panjang ini tergolong alami sehingga minim resiko.
Makanya, yuk segera buat dan kasih ke suami hari ini juga.
Dijamin deh air rebusan kacang panjang ini bikin merem melek.
Segera coba ya.
Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve
Kacang Panjang Bisa Meningkatkan Stamina
Melansir dari buku berjudul Ensiklopedia Obat-Obatan Alami, kacang panjang mengandung vitamin A, B1, B2, C, protein, tiamin, riboflavin, fosfor, zat besi, potassium folat, magnesium, mangan, sodium, karbohidrat, dan kalsium.
Kandungan vitamin dan nutrisi di dalam kacang panjang membuat kacang-kacangan ini menyimpan cukup banyak manfaat untuk kesehatan.
Dengan catatan, Anda mengonsumsi kacang panjang secara rutin dan tidak berlebihan.
Nah, salah satu manfaatnya adalah meningkatkan stamina.
Anda merasa cepat lelah? Kacang panjang bisa jadi solusinya.
Untuk merasakan manfaatnya, Anda siapkan kacang panjang 100 gram, angco atau kurma cina 5 buah (buang bijinya), kencur 25 gram, dan air 600 ml.
Kurma cina ini bisa Anda beli di online shop, jika tidak menemukan di supermarket ataupun di pasar.
Anda rebus semua bahan sampai menyisahkan air 200 ml.
Setelah itu, Anda saring dan tambahkan madu secukupnya.
Minum ramuan tersebut saat hangat.
Konsumsi secara rutin agar khasiatnya bisa terasa di tubuh.
Selain jadi bahan alami yang bisa meningkatkan stamina, kacang panjang juga memiliki manfaat lain yang tidak bisa sdipandang sebelah mata.
1. Diabetes
Melansir dari buku berjudul Terapi Jus Buah & Sayur, kacang panjang baik dikonsumsi penderita diabetes.
Sebab, kacang panjang mengandung serat, vitamin C, dan magnesium yang berperan untuk mengontrol kadar gula dalam darah.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
2. Melancarkan pencernaan
Kacang panjang baik dimakan untuk Anda yang sering menderita sembelit.
Kandungan serat yang tinggi dalam kacang panjang mampu melancarkan sistem pencernaan.
3. Kanker
Beruntunglah untuk Anda yang suka makan kacang panjang.
Sebab, salah satu manfaat kacang panjang adalah menurunkan risiko kanker payudara dan leukimia.
Asal tahu saja, kacang panjang memiliki sifat farmakologis antikanker.
4. Rambut rontok
Memiliki rambut yang indah tidak hanya jadi impian para perempuan tapi juga laki-laki.
Kacang panjang bisa jadi solusi untuk Anda yang sedang mengalami rambut rontok.
Untuk merasakan manfaatnya, Anda cukup ambil segenggam kacang panjang yang masih muda dan dua sendok minyak kastroli.
Anda tumbuk kacang panjang sampai halus kemudian tambahkan minyak kastroli.
Setelah itu, Anda bubuhkan ramuan tersebut di kulit kepala sambil dipijat-pijat.
5. Menurunkan kolesterol
Konsumsi kacang panjang secara rutin efektif menurunkan kadar kolesterol.
Sebab, kacang panjang mengandung antioksidan yang bisa menurunkan serta mengontrol kolesterol.
Efeknya, kacang panjang bisa menurunkan risiko terkena stroke dan penyakit jantung.
6. Batu ginjal
Kacang panjang bermanfaat sebagai obat herbal untuk batu ginjal.
Untuk merasakan manfaatnya, Anda blender 200 gram kacang panjang dan 200 gram asparagus dengan air secukupnya.
Anda rebus jus kacang panjang, asparagus tersebut sampai mendidih.
Setelah itu, Anda minum air rebusan jus tersebut selagi hangat.
Jadi jika Anda memiliki kacang panjang di dapur, jangan hanya gunakan untuk masakan saja.
Namun perlu diingat jika manfaat penggunaan bahan alami seperti kacang panjang untuk kesehatan memerlukan kesabaran dan ketelatenan.
Tapi khasiatnya bisa Anda rasakan seumur hidup.
Selamat mencoba!
Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Tujuh Manfaat Kacang Panjang untuk Kesehatan, Salah Satunya Menurunkan Kolesterol Jahat
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR