Sajiansedap.com - Ketika berada di pasar sangat mudah menemukan cengkih.
Harga cengkih juga murah meriah banget.
Jadi tidak heran akan dibeli dalam jumlah banyak.
Usut punya usut, khasiat cengkih ga bisa kita anggap remeh.
Apalagi untuk menjaga kesehatan tubuh kita dari penyakit.
Kunyah saja 2 cengkih setiap hari.
Anda akan rasakan perubahan yang luar biasa menakjubkan.
Tidak percaya?
Mari kita simak bersama ulasan lengkapnya berikut ini.
Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities
Manfaat Kunyah Cengkih
Jika anda masih ragu, ini manfaat yang akan diperoleh jika mencoba kunyah 2 cengkih setiap harinya, seperti dilansir Brightside.
Memperkuat sistem kekebalan tubuh
Cengkih salah satu makanan terbaik yang jika dikonsumsi mendukung kekebalan tubuh.
Dengan makan cengkih dapat meningkatkan jumlah sel darah putih dalam badan, yang melawan infeksi.
Ini disebabkan berkat vitamin C yang dikandung oleh cengkih.
Meningkatkan sistem pencernaan
Cengkih bisa anda gunakan sebagai obat alami untuk mengobati masalah pencernaan.
Aroma pada cengkih bisa mengurangi mual dan karena seratnya membantu mencegah sembelit.
Anda bisa mengonsumsi cengkih secara langsung.
Atau bisa juga mengonsumsinya yang sudah diolah dalam bentuk bubuk.
Mengurangi rasa sakit dan peradangan tubuh
Eugenol memberikan sifat analgesik dan anti inflamasi pada cengkih.
Sakit kepala yang menyerang tiba-tiba bisa segera diatasi dengan cengkih.
Kunyah 2 buah cengkih atau bisa juga merendam cengkih dalam minyak kelapa dan memijat pelipis untuk meredakannya.
Menjaga kesehatan tulang dan sendi
Pada cengkih terdapat flavonoid, mangan, dan eugenol.
Semua kandungan ini dapat meningkatkan kesehatan tulang dan sendi.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Baca Juga: Resep Daging Masak Serai, Olahan Daging Sapi Sedap Untuk Ide Saat Idul Adha
Zat-zat tersebut dapat meningkatkan kepadatan tulang.
Mereka membantu pembentukan jaringan tulang dan mengangkut mineral sehat ke dalam tulang.
Kandungan Nutrisi Cengkih Untuk Perkuat Tulang
Meski cengkih adalah rempah-rempah yang kecil, jangan sepelekan kandungan nutrisi dalam cengkih.
Satu sendok teh cengkih (2 gram) mengandung energi sebesar 21 kalori, 1 gram karbohidrat, dan 1 gram serat.
Satu sendok teh cengkih juga mampu memenuhi 30% kebutuhan mangan, 4% vitamin K, dan 3% vitamin C dari kebutuhan harian tubuh.
Cengkih juga mengandung kalsium, magnesium, dan vitamin E, meski jumlahnya lebih sedikit. Adanya antioksidan pada cengkih berguna sebagai pencegah pengeroposan tulang.
Antioksidan dalam cengkih mencegah radikal bebas yang bisa membuat massa tulang berkurang.
Di dalam cengkih terdapat ekstrak hidrokarbon yang termasuk senyawa antioksidan fenolik seperti eugenol dan turunannya.
Turunan antioksidan eugenol adalah flavon, isoflavon, dan flavonoid yang penting dibutuhkan tubuh untuk menguatkan pertahanan tubuh terhadap radikal bebas.
Eugenol ini sangat membantu dalam menjaga kepadatan tulang dan mineral tulang sehingga bisa menguatkan tulang. Tulang yang kuat yakni tulang yang memiliki kepadatan yang normal dan sehat.
Meminum air rebusan cengkih setiap hari bisa memenuhi kebutuhan antioksidan untuk memperkuat tulang.
Tentu saja, meminum air rebusan cengkih bisa diimbangi dengan pola hidup dan pola makan yang sehat.
Baca Juga: Resep Gulai Tempe Sederhana Ini Rasanya Mewah dan Lezat
Artikel telah ditayangkan di nakita dengan judul, Satu Keluarga Jadi Jarang ke Rumah Sakit, Ternyata Rahasianya Sering Kunyah 2 Cengkih Setiap Hari, Gak Nyangka Banget!
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR