Saring sagu mutiara, lalu tambahkan dua gelas air, dan aduk-aduk kembali secara perlahan untuk membilas dan membuang sisa kotoran.
Tiriskan sagu mutiara dan taruh di atas piring atau mangkuk bersih.
Sagu mutiara siap diolah menjadi aneka hidangan manis dan gurih.
Cara Membuat Sagu Mutiara
Biji sagu mutiara sendiri dibuat dari tepung sagu.
Untuk membuat biji sagu mutiara, pati sagu harus dipanaskan hingga gelatin di dalamnya aktif, lalu dibentuk menjadi bola-bola kecil, dikeringkan, dan dikemas agar tahan lama.
Namun kini sudah tersedia biji sagu mutiara kemasan yang dijual di beberapa tempat, seperti pasar tradisional, swalayan, toko bahan kue, atau e-commerce.
Harga biji sagu mutiara pun bervariasi. Mulai dari Rp 9.000 hingga Rp 15.000 per 250 gram biji sagu mutiara.
Ada beberapa warna biji sagu mutiara yang umum ditemukan, seperti putih, hijau, dan merah.
Namun, warna biji sagu mutiara tidak terbatas pada tiga warna tersebut. Biji sagu mutiara bisa dikreasikan dengan beragam warna lainnya.
Kamu bisa menambahkan pewarna makanan ke dalam proses awal memasak biji sagu mutiara untuk mendapatkan warna sagu mutiara sesuai keinginan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 6 Cara Masak Sagu Mutiara agar Tidak Lengket, Rebus 2 Kali
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR