Sajiansedap.com - Apakah anda sudah membiasakan diri mencuci handuk secara berkala?
Kebersihan handuk sangat harus kita perhatikan loh.
Jangan biarkan kuman dan bakteri menghampiri tubuh anda.
Nyesel banget kalau habis biaya mahal untuk ke dokter perawatan.
Usut punya usut, mencuci handuk ternyata tidak bisa sembarangan loh.
Apalagi jika kita gunakan air di kamar mandi.
Bahaya yang makin mengancam tidak main-main.
Berikut ini ulasan lengkap untuk anda.
Jangan sampai anda tidak tahu!
Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities
Hentikan Cuci Handuk Dengan Air Kamar Mandi
Cara menjaga kebersihan handuk yang paling mudah adalah dengan rajin mencuci dan menjemurnya.
Karena handuk lah yang akan bersentuhan langsung dengan kulit di sekujur tubuh.
Namun yang sering jadi permasalahan adalah banyak orang yang justru jarang mencuci handuknya.
Bahkan ada yang sampai bulanan tidak mencuci handuknya.
Handuk yang tidak dicuci dan jarang dijemur berpotensi akan bau apek.
Selain itu, bakteri di handuk pun akan menumpuk.
Sehingga ketika digunakan nantinya, handuk justru bisa membuat kulit Moms mengalami berbagai masalah.
Misalnya, merasa gatal setelah menggunakan handuk tersebut.
Maka dari itu, disarankan untuk mencuci handuk setidaknya setiap satu minggu sekali.
Namun, mencuci handuk juga tidak boleh sembarangan.
Kebanyakan orang selama ini mencuci handuk dengan air kamar mandi atau air keran yang suhunya normal.
Padahal, mencuci handuk tidak direkomendasikan selalu pakai air yang bersuhu normal.
Melansir dari Realsimple, idealnya anda menambahkan air panas ketika mencuci handuk setiap bulannya.
Terutama ketika anda menggunakan deterjen yang kurang efektif.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Karena dengan air panas, kotoran dan bakteri yang menempel di handuk pun bisa luruh secara total.
Kemudian, bekas-bekas deterjen pun akan terbilas bersih Moms.
Setelah dicuci bersih jangan lupa juga untuk menjemur handuk di bawah sinar matahari.
Sehingga bisa membuat handuk menjadi kinclong lagi seperti baru.
Serta aman dan bersih untuk digunakan kembali.
Nah, itu dia bahaya cuci handuk dengan air bersuhu ruangan biasa, semoga bisa lebih berhati-hati ya.
Mencuci Handuk dengan Campuran Detergen dan Minyak Kayu Putih
Mulai hari ini ibu-ibu bisa bernapas luga karena handuk yang kumal di rumah bisa bersih lagi.
Lalu bagaimana cara mencuci handuk agar bisa bersih lagi?
Baca Juga: Resep Pastry Isi Ayam Jamur, Camilan Super Renyah Untuk Menikmati Akhir Pekan Bersama Keluarga
Nah, jangan gunakan pemutih atau pemberish pakaian dulu, ya!
Caranya...
Coba tambahkan beberapa tetes minyak kayu putih ke bubuk cucian atau deterjen yang biasa Anda gunakan untuk mencuci pakaian dan handuk.
Lalu rendam selama 10 sampai 15 menit.
Jika menggunakan mesin cuci, Anda bisa menggunakan timer sesuai kebutuhan.
Selain handuk, cara ini juga bisa Anda gunakan untuk mencuci pakaian yang kotorannya susah hilang lho.
Rasakan manfaat dari campuran minyak kayu putih dan deterjen, yang akan membuat pakaian dan handuk jadi bebas kuman, tidak apek dan berbau harum.
Artikel telah ditayangkan di nakita dengan judul, Bisa Bikin Bakteri Bertumpuk, Mulai Sekarang Stop Cuci Handuk dengan Air Kamar Mandi
7 Manfaat Minum Air Dingin yang Jarang Orang Tahu, Selema Ini Sering Dikira Bikin Batuk
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR