SajianSedap.com – Siapa yang nggak kenal dengan kelezatan ayam betutu makanan khas Bali ini.
Makanan khas Bali yang satu ini kelezatannya sudah sangat terkenal di Indonesia.
Nggak heran kalau wisatawan pasti mengincar makanan khas Bali yang satu ini.
Tidak lengkap rasanya kalau berwisata ke Pulau Dewatta namun tidak mencicipi makanan khas Bali ini.
Tapi kalau Anda kangen dengan ayam betutu, Anda bisa lho membuat makanan khas Bali ini dari rumah.
Cara membuat ayam betutu makanan khas Bali ini nggak susah kok.
Coba olah ayam dengan cara direbus seperti ini.
Dijamin bumbunya pasti meresap sampai ke tulang.
Penasaran bagaimana cara membuat makanan khas Bali yang satu ini?
Baca Juga: Resep Tahu Goreng Bumbu Bali, Menu Sederhana Khas Bali Dengan Sentuhan Rasa Nikmat
Cara Merebus Ayam Betutu Makanan Khas Bali
Ayam betutu adalah makanan khas Bali yang punya cita rasa gurih, pedas dan sangat kaya akan rempah.
Uniknya nama betutu sendiri sebenarnya adalah nama teknik memasak yang dikenal luas di Bali.
Secara tradisional, betutu biasanya menggunakan sekam untuk mematangkan bahan makanan yang dimasak.
Namun, Executive Chef di Renaissance Bali Uluwatu Resort & Spa I Made Wisnu Adiyatma mengatakan bahwa ayam betutu tidak harus selalu dimasak menggunakan sekam.
"Di bali sendiri, ada daerah pegunungan dan daerah pantai. Biasanya yang hidup di daerah pegunungan mereka gampang cari sekam tetapi ketika pindah ke pantai, mereka bakal susah cari sekam," jelas Wisnu.
Oleh sebab itu, ada banyak versi betutu yang digunakan seiring berkembangnya zaman.
Mulai dari menggunakan pot tanah liat, rebus, hingga panggang langsung di oven.
"Tidak ada aturan bakunya betutu ini harus dimasak dengan merebusnya dulu atau di dalam sekam," ujar Wisnu kepada Kompas.com, Selasa (15/3/2022).
Baca Juga: Dengan Resep Sate Lilit Ikan Kulit Ayam, Kita Bisa Menghadirkan Sajian Khas Bali Di Rumah
Salah satu versi betutu yang banyak digunakan saat ini adalah merebus dan memanggang ayam.
"Biasanya sih kalau yang lebih modern memilih untuk merebus dulu karena ketika kita menggunakan cara memasak yang lama atau tradisional, menghabiskan waktu selama empat hingga lima jam," kata Wisnu.
Durasi merebus ayam betutu tidak selama menggunakan sekam.
Menurut Wisnu, ayam cukup direbus selama 1 ½ hingga 2 jam.
"Misalnya kita sudah bikin seperempat kilogram bumbu genep ya. Tinggal ditambah sekitar satu setengah sampai dua liter air, kemudian bisa dimasak ayam utuh seukuran satu kilogram," tutur Wisnu.
"Ayamnya terus direbus sampai air rebusannya itu tersisa sekitar 500-700 mililiter ya. Pada saat itu dagingnya sudah matang juga. Ini kurang lebih waktunya satu setengah sampai dua jam," tambahnya.
Ayam betutu yang sudah direbus bisa ditiriskan terlebih dahulu sebelum dipanggang untuk mendapatkan aroma asapnya.
"Kemudian bisa disiram air rebusan tadi sebagai sausnya, baru disajikan," kata Wisnu.
Selain merebus ayam dan memanggangnya, ayam betutu juga bisa dibuat dengan metode sebaliknya, yakni dipanggang lalu direbus.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Baca Juga: Resep Nila Goreng Sambal Plecing, Menu Sederhana Dengan Siraman Sambal Khas Bali yang Nikmat
"Jadi sama seperti kayak masak ayam taliwang. Si ayamnya bisa dipanggang dulu sampai sedikit beraroma, mungkin ada sedikit hasil bekas panggangannya itu, baru dimasak dengan bumbunya," ujar Wisnu.
Durasi merebus ayam betutu setelah pemanggangan tidak berbeda dengan cara yang pertama tadi.
Ayam bisa direbus selama satu setengah hingga dua jam, lalu disajikan bersama kuah rebusannya.
Selain memperhatikan cara merebus, Anda bisa menggunakan tips lain agar ayam betutu makanan khas Bali ini enaknya maksimal.
Tips Mengolah Ayam Betutu Lainnya
1. Pakai ayam kampung
Untuk membuat ayam betutu agar bumbunya meresap adalah memerhatikan jenis ayam yang digunakan.
"Kita harus lebih selektif dalam memilih bahan bakunya. Kalau di Bali itu lebih sering menggunakan ayam kampung karena tekstur dagingnya lebih keras," kata Wisnu.
Durasi memasak ayam betutu berkisar mulai 3 hingga 4 jam.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Baca Juga: Resep Nasi Jenggo, Hidangan Khas Bali Dengan Isian Lauk yang Lengkap
Menurut Wisnu, daging ayam kampung akan empuk dan meresap bumbu selama durasi pemasakan tersebut.
"Ayam biasa (broiler) umumnya belum meresap bumbu tetapi sudah empuk duluan. Jadi kalau kelamaan dikit, dagingnya hancur. Beberapa orang kan tidak suka dengan tekstur hancur," jelasnya.
2. Masak bumbu terlebih dahulu
Bumbu yang digunakan untuk membuat ayam betutu adalah base genep atau bumbu lengkap khas Bali.
"Biasanya kalau untuk base genep sendiri terbuat dari bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai merah kecil, jahe, serai, kunyit, laos, kencur, long paper, kemiri, ketumbar, terasi, daun salam, dan gula merah," jelasnya.
Base genep harus dimasak hingga matang terlebih dahulu agar menyerap sempurna ke dalam daging ayam.
Menurut Wisnu, mematangkan base genep dapat membuat aroma ayam betutu menjadi lebih pekat.
Selain itu, masakan ayam betutu makanan khas Bali ini pun bisa lebih awet.
"Sama kayak kita masak rendang nih, sebelum kita masukan santan, bumbunya kan harus dimatangkan terlebih dahulu karena ketika cairan sudah masuk. Biasanya aroma yang terkandung dalam bahan-bahan ini sudah tidak mau ke luar seperti saat bumbu itu kena minyak panas," papar Wisnu.
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Tepat Rebus Ayam Betutu agar Empuk, Durasinya Berapa Lama?
Baca Juga: Resep Tipat Catok, Sajian Nikmat Khas Bali yang Cocok Disantap Sebagai Pengganti Nasi
Daftar Makanan Dan Minuman yang Sebaiknya Tidak Diletakkan Di Pintu Kulkas, Apa Saja?
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR