SajianSedap.com - Siapa yang suka minum kopi setiap hari?
Minum kopi memang bak sudah menjadi gaya hidup banyak orang sekarang ini, terutama para kaula muda.
Kedai kopi di setiap daerah nampaknya tak pernah sepi pengunjung oleh orang yang menyukai kopi ini.
Namun, ada satu fakta yang harus kita ketahui tentang kopi, nih.
Salah satunya adalah bahaya minum kopi di pagi hari saat perut kosong.
Sebaiknya mulai sekarang hindari minum kopi saat perut kosong karena bisa bawa dampak bahaya yang mengerikan, loh!
Efek minum kopi setiap hari saat perut kosong ini bahkan gak main-main!
Bahaya apa saja?
Maka dari itu, jangan sampai ketinggalan bahaya minum kopi di pagi hari saat perut kosong berikut ini.
Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve
Efek Minum Kopi Setelah Bangun Tidur
Siapa yang suka langsung minum kopi di pagi hari biar makin 'melek'?
Pagi-pagi memang biasanya kopi sudah tersedia rapi di meja makan, lengkap dengan gorengan.
Bagi sebagian orang, minum kopi di pagi hari memang sangat nikmat.
Namun, mulai sekarang, alangkah baiknya kita menghentikan kebiasaan tersebut karena ternyata bisa berbahaya untuk tubuh.
Wah, apa bahayanya, ya?
Walaupun nikmat, tapi sebaiknya Moms mulai hindari minum kopi saat perut masih kosong.
Pasalnya, melansir dari NDTV Food, minum kopi ketika perut kosong dapat menyebabkan keasaman.
Hal tersebut nantinya akan merangsang sekresi asam klorida dalam sistem pencernaan yang menyebabkan gastritis.
Meski tidak semua orang mengalami efek sampingnya, Anda sebaiknya tidak berlebihan minum kopi saat pagi hari, ya.
Nah, itulah bahaya minum kopi saat perut kosong.
Mending hindari dari sekarang, ya!
Artikel ini telah tayang di nakita.grid.id dengan judul Sudah Dibilang Stop Minum Kopi Saat Perut Kosong, Sekarang Jangan Kaget Kalau Tubuh Alami Hal Buruk Ini
KOMENTAR