Sajiansedap.com - Setiap wanita pasti mengalami siklus menstruasi tiap bulan.
Biasanya menstruasi pasti membuat aktivitas jadi terganggu.
Bahkan bisa buat anda tidak nyaman seharian penuh.
Menstruasi bisa buat wanita merasakan nyeri tak tertahankan.
Selain masalah di atas, ada juga yang menstruasinya tidak lancar.
Hal ini pasti bisa membuat panik.
Tapi tenang saja, ada kok solusi mudah dan murahnya.
Pakai bahan alami ini saja.
Berikut ini ulasan lengkapnya untuk anda.
Ramuan Alami Pelancar Haid Telat 2 Bulan
Supaya saran yang diberikan dokter lebih efektif, tidak ada salahnya untuk mengonsumsi beberapa jenis makanan berikut.
Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve
Delima
Mengutip dari Nykaa (nykaa.com), delima bisa melancarkan menstruasi dengan cara menstimulasi fase siklus haid.
Anda bisa mengonsumsi delima secara langsung atau mencampurnya dengan bahan bergizi yang lain, seperti oatmeal.
Cobalah untuk mengonsumsinya secara rutin sampai siklus haid terjadi.
Jahe
Jahe termasuk salah satu obat pelancar haid yang bisa Anda coba.
Tak hanya itu, kandungan dalam jenis rempah itu juga berguna untuk meringankan kram perut yang biasa Anda alami saat menstruasi.
Anda hanya perlu mengonsumsi 1 sdm ekstrak jahe yang dicampur dengan setetes madu tiap malam.
Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Telur Tuna Brokoli, Menu Sarapan Sehat Dan Sangat Praktis!
Kayu Manis
Tak hanya terasa lezat, kayu manis juga bisa meningkatkan suhu tubuh.
Artinya, efek kayu manis itu mampu mempercepat siklus menstruasi.
Dengan kata lain, kayu manis bisa jadi Jamu Pelancar Haid Telat 2 Bulan.
Setiap pagi, usahakan untuk mengonsumsi segelas susu atau segelas teh yang telah diberi kayu manis.
Wortel
Mengonsumsi wortel secara rutin bisa jadi obat pelancar haid.
Nykaa menyebutkan bahwa wortel bisa melancarkan siklus haid Anda.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Contek Resep Nasi Isi Ayam Untuk Kreasi Bekal Menarik Si Kecil
Senyawa bioaktif dan beta karoten dalam jenis sayur itu mampu meningkatkan peluruhan dinding rahim sehingga menstruasi pun terjadi.
Anda bisa mengonsumsi wortel dengan berbagai cara, salah satunya mengonsumsi jus wortel.
Pepaya
Jika Anda mencari Obat Pelancar Haid Telat 2 Bulan dari bahan alami, pepaya bisa Anda jadikan salah satu pilihan.
Jenis buah ini mampu meningkatkan produksi estrogen dan menstimulasi kontraksi sehingga menstruasi pun terjadi.
Artikel telah ditayangkan di gridhits dengan judul, Cukup Gunakan Bahan-bahan Alami, ini Jamu Pelancar Haid Telat 2 Bulan
Source | : | gridhits |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR