Permukaan kulitnya pun tidak lembek dan berlubang.
Pilihlah timun yang seperti itu untuk lalapan dan pastikan timun keras karena berkualitas bagus bukan yang masih mentah.
2. Warnanya hijau dan tidak berbintik
Selain masih keras dan tidak lembek.
Perhatikan juga warna timun yang masih hijau segar dan tidak berbintik.
Timun yang bagus adalah yang berwarna hijau terang dan kulitnya halus tidak berbintik.
Jika teman-teman menemukan timun yang seperti itu, dipastikan timun mempunyai rasa yang segar dan tidak pahit.
Hindarilah memilih timun yang warnanya terlalu tua dan mempunyai bintik kuning.
Timun yang seperti itu rasanya pahit dan airnya sedikit.
3. Hindari yang keriput
Hindarilah memilih timun yang kulitnya keriput dan tidak segar.
Hal ini bisa disebabkan karena timun disimpan pada tempat yang panas sehingga kulitnya menjadi keriput.
Timun yang keriput mempunyai kadar air sedikit dan berkualitas kurang bagus.
4. Perhatikan kulitnya
Pilihlah timun organik dan tidak dilapisi oleh lilin agar terlihat segar.
Timun yang dilapisi lilin akan membahayakan kesehatanmu.
Apalagi, timun yang dijadikan lalapan dikonsumsi mentah.
Oleh karena itu, teman-teman bisa memeriksa bagian kulit timun dengan kuku sebelum membelinya.
5. Pilih yang ukurannya kecil
Bagi Anda yang kurang menyukai biji timun, bisa kok memilih timun yang ukurannya lebih kecil.
Timun dengan ukuran yang lebih kecil mempunyai jumlah biji yang jauh lebih sedikit daripada timun yang besar.
Selain itu kandungan timun yang lebih kecil juga lebih banyak dan tentu lebih segar.
Nah, itulah cara memilih timun yang tidak pahit sebagai lalapan yang segar untuk pelengkap makanan yang berminyak.
Semoga informasi ini bermanfaat!
Artikel ini telah tayang di TribunPontianak.co.id dengan judul Cara Mudah Memilih Timun Enak, Dijamin Rasanya Tidak Pahit dan Segar untuk Lalapan
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Tribunpontianak |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR