Sajiansedap.com - Setiap orang tentu ingin punya gigi sehat dan putih bersih.
Biasanya jika punya biaya lebih pasti akan pergi ke dokter gigi.
Tapi bagi anda yang ingin sekali menghemat biaya, tenang aja.
Ada kok solusi pakai bahan alaminya.
Bahan alami ini juga sangat mudah ditemukan di pasar.
Harganya dijamin terjangkau banget.
Bahan alami ini sering bahkan digunakan untuk bahan dasar membuat kue loh.
Tidak percaya?
Mari kita simak bersama ulasan lengkapnya bersama.
Manfaat Campuran 1 Cangkir Baking Soda dan Bahan Alami Ini
Bagi orang yang punya karang gigi tentu sangat tidak nyaman dalam beraktivitas sehari-hari.
Baca Juga: Your Viral Hangout Place: Sarinah, Coming Back With A Facelift For Everyone and Everything
Maka penting sekali kita bersihkan karang gigi sampai ke akarnya.
Jika ikuti saran dokter pasti harus melakukan pembersihan setiap 6 bulan sekali secara terjadwal.
Ambil saja jalan alternatif dengan bahan alami.
Berikut ini beberapa bahan alami yang bisa anda gunakan untuk bersihkan karang gigi.
Lidah buaya
Lidah buaya adalah tanaman dengan banyak sifat antioksidan dan anti bakteri yang dapat membantu menyembuhkan luka bakar, mengurangi sembelit dan bahkan menghilangkan karang gigi.
Campurkan setengah cangkir baking soda, secangkir air dan satu sendok makan gel lidah buaya.
Tambahkan 4 sendok makan gliserin nabati dan minyak esensial lemon lalu gunakan campuran tersebut untuk menggosok gigimu.
Ulangi pemakaian pasta lidah buaya setiap harinya sampai karang gigi hilang.
Coba sedikit pasta ini ke gusimu untuk memastikan kamu tidak memiliki reaksi negatif terhadap bahan-bahannya.
Jika ada timbulkan efek samping, segera periksa ke dokter ya!
Baking soda
Saat menyikat gigi, cobalah gunakan soda kue sebagai pengganti pasta gigi yang kamu gunakan.
Sama seperti pasta gigi yang kita beli di supermarket, soda kue dapat membantu membunuh bakteri membandel di gigi kita.
Tinggalkan soda kue dalam gigi selama sekitar 15 menit untuk benar-benar membantu menghilangkan karang.
Sebagai nilai plus, soda kue ternyata juga bisa membantu memutihkan gigi dan menyegarkan napas!
Kulit jeruk
Kulit jeruk kaya akan vitamin C dan sifat anti bakteri yang membantu menghancurkan pembentukan karang gigi.
Jika tidak ingin terlalu sulit, ambil bagian dalam kulit jeruk lalu gosokan ke area karang dan gusi.
Sebagai alternatif, kamu juga bisa membuat ‘pasta gigi,’ dengan mencampurkan dalam kulit jeruk dengan air.
Gunakan sikat gigi dengan pasta jeruk seperti kamu menggunakkan pasta gigi biasanya.
Selain wangi, ini bisa menjadi cara yang baik dalam memanfaatkan kulit jeruk yang biasanya kamu buang begitu saja.
Artikel telah ditayangkan di sonora.id dengan judul, Cara Membersihkan Karang Gigi yang Menebal, Pakai Baking Soda dan Cuka Putih!
Source | : | Sonora.ID |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR