SajianSedap.com - Ini dia 7 cara mencegah mata minus pada anak.
7 cara mencegah mata minus pada anak ini ternyata bisa sangat mengurangi kemungkinan anak pakai kaca mata, lo.
Bahkan, dengan 7 cara mencegah mata minus pada anak ini bikin anak jadi punya kebiasaan baik.
Seiring zaman, banyak anak yang kini sudah pakai kaca mata di usia muda.
Hal ini tentu saja terjadi seiring perkembangan gadget yang makin meluas.
Makanya, sebagai orang tua kita harus lebih pintar menyiasatinya.
Salah satunya adalah dengan melakukan 7 cara mencegah mata minus pada anak dengan kebiasaan sederhana ini.
Yuk, simak bersama.
Miopia atau mata minus adalah gangguan penglihatan pemicu mata seseorang tidak jelas saat melihat objek yang letaknya jauh.
Menurut Malik, saat berada di dalam ruangan, sebagian anak-anak cenderung menghabiskan waktu untuk memandang layar HP atau televisi.
"Paparan sinar matahari alami penting untuk kesehatan mata," jelas Malik.
Baca Juga: 5 Cara Mengurangi Mata Minus Lewat Makanan Sehari-hari, Murah dan Ampuh Bikin Lepas dari Kaca Mata
Berdasarkan studi di jurnal Ophthalmology (2018), anak-anak yang menghabiskan waktu di dalam ruangan lebih berisiko mengalami mata minus.
Menurut ahli, anak-anak yang masa kanak-kanaknya cukup paparan sinar matahari dan sering beraktivitas di luar rumah, peluangnya mengalami mata minus jadi lebih rendah.
Tak hanya mata minus yang punya dampak permanen, efek terlalu banyak terpapar layar gawai pada mata anak-anak sebenarnya tidak jauh berbeda dari orang dewasa.
Anak-anak juga bisa mengalami sakit mata sementara seperti mata kering, mata tegang, sakit kepala, dan pandangan buram.
Salah satu cara praktis untuk mencegah mata minus pada anak-anak adalah dengan membiarkan mereka bermain atau beraktivitas di luar ruangan.
Namun, kondisi pandemi corona membuat anak-anak tidak bisa leluasa beraktivitas di luar rumah karena rentan tertular virus corona.
Ahli dari American Academy of Ophthalmology, David Epley, MD. membagikan cara mencegah mata minus saat anak belajar dari rumah:
1. Istirahatkan mata anak setiap 20 menit beraktivitas dengan gawai, melihat televisi, maupun mengerjakan tugas sekolah.
Bila perlu, atur timer khusus sebagai pengingat.
2. Agar mata anak tak gampang lelah, variasikan belajar tak hanya menatap layar komputer, gawai, atau televisi, tapi juga melihat buku.
Setelah menyelesaikan satu tugas, arahkan anak melihat ke luar jendela rumah selama 20 detik.
Baca Juga: 8 Manfaat Makan Buncis yang Jarang Orang Tahu, Salah Satunya Bisa Bebas dari Mata Minus
3. Hindari menggunakan komputer atau gawai di ruangan yang sangat terang.
Kondisi ruangan yang terlalu silau cahaya juga dapat membuat mata jadi gampang tegang.
4. Selalu atur tingkat kecerahan dan kontras pada layar HP, komputer, atau televisi di rumah. Sesuaikan dengan kenyamanan anak.
5. Saat belajar dengan gawai maupun mengerjakan tugas, arahkan anak agar duduk dalam posisi yang nyaman.
Jangan biarkan anak memegang gawai atau buku sambil berbaring atau tengkurap.
6. Ketika menatap layar HP, tablet, atau komputer dari jarak dekar, usahakan jaraknya antara 40 centimeter sampai 60 centimeter.
Ingatkan anak untuk berkedip secara berkala saat menatap layar HP, televisi, komputer, atau membaca buku.
7. Jika sudah merasa lelah, arahkan untuk istirahat sejenak.
Kebiasaan sederhana di atas apabila dikerjakan dengan konsisten dapat melindungi anak dari mata minus dan gangguan mata lainnya.
Melansir dari doctor.ndtv.com, ketumbar dikenal sebagai bumbu dapur yang menyedapkan masakan.
Tetapi seperti dibalik fungsinya sebagai penyedap masakan, ada hal yang belum kita sadari.
Baca Juga: 2 Cara Menyembuhkan Mata Minus Tanpa Operasi, Cuma Modal Bahan dari Dapur
Hal yang belum kita sadari adalah fungsi ketumbar untuk kesehatan.
Terlepas dari hal itu, ketumbar sudah dikenal sebagai rempah yang dapat menyembuhkan penyakit.
Ketumbar kaya akan zat besi, mangan, magnesium, serat makanan, vitamin C dan K, dan protein.
Meskipun mereka kecil tapi kaya akan kalsium, fosfor, kalium, tiamin, niacin, dan karoten.
Ketumbar mengandung antioksidan yang tinggi jadi bisa membantu mengobati mata merah dan infeksi mata lainnya.
Mencuci mata menggunakan rendaman air ketumbar yang hangat bisa membantu mengobati infeksi mata terkait.
Jika sudah dan dikeringkan rendaman air ketumbar bisa membantu masalah mata lainnya, seperti mata minus.
Minus pada mata ini bisa dialami setiap orang, mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang dewasa.
Selai disebabkan oleh kebiasaan buruk, mata minus bisa juga terjadi karena faktor genetik atau keturunan.
Jika mata anda minus dan harus menggunakan kacamata, tidak menutup kemungkinan sang buah hati pun akan memiliki mata yang minus juga.
Salah satu cara untuk menyembuhkan mata minus adalah dengan dilaser.
Namun, cara tersebut memang membutuhkan uang yang cukup banyak.
Akan tetapi, anda tak perlu khawatir, pasalnya mata minus bisa disembuhkan dengan bahan alami.
Bahan alami yang bisa digunakan adalah daun sirih.
Melansir dari Tribunnews.com, daun sirih memiliki kandungan minyak esensial yang terdiri dari karvakol, kaviol, sineol, eugenol, serta kadinen.
Kandungan lain yang dimiliki daun sirih di antaranya, yaitu minyak atsiri.
Minyak atsiri sendiri terdiri atas zat samak, gula, diatase, kavikol, apti, dan seskuiterpen.
Untuk kavikol sendiri bermanfaat sebagai pembunuh jamur, bakteri, serta antioksidan.
Untuk membuat minus pada mata berkurang, anda bisa mengonsumsi daun sirih.
Namun, bisa juga menggunakan daun sirih sebagai masker mata atau merendam mata ke dalam air daun sirih.
Lakukanlah secara rutin agar hasilnya bisa cepat terlihat dan maksimal.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "7 Tips Cegah Mata Minus pada Anak saat Belajar dari Rumah"
5 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Jogja Serba Minuman, Dijamin Otentik dan Enak Banget
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR