Memasukkan pisau ke dalam mesin pencuci piring
Anda mungkin terkejut mengetahui bahwa pisau merupakan salah satu barang dapur yang tidak boleh dimasukkan ke dalam mesin pencuci piring.
Sebab, tekanan air pada mesin pencuci piring membuat pisau terbentur rak dan alat lainnya, membuat bilahnya kurang tajam.
Selain itu, detergen pencuci piring yang abrasif dapat menyebabkan karat atau korosi.
Jika Anda ingin membersihkan pisau Anda yang kotor, cuci dengan tangan dan segera keringkan.
Menyimpan pisau di laci
Semakin banyak pisau bergesekan dengan alat lain, semakin tumpul bilahnya.
Ini berarti membuka dan menutup laci saja bisa merusak pisau seiring waktu.
Simpan pisau di tempat penyimpan khusus pisau atau blok pisau untuk melindunginya.
Menggunakan pisau untuk tujuan lain
Ketika Anda menggunakan pisau untuk tujuan lain yang tidak sesuai fungsinya, ini dapat membuatnya tumpul saat dipakai mengiris, memotong, dan mencacah.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, 6 Hal yang Menyebabkan Pisau Cepat Tumpul
Source | : | kompas |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR