SajianSedap.com - Resep Omelet Wortel Keju, menu serba telur dengan rasa sedap ini hadir dengan gizi tinggi dan cocok ditiru untuk jadi resep bekal anak hari ini.
Tambahan keju cepat leleh dalam Resep Omelet Wortel Keju ini membuatnya jadi salah satu resep bekal sekolah yang paling ditunggu untuk dihadirkan.
Karena rasanya yang enak, kita pun tak perlu takut si kecil tak menghabiskan resep bekal sekolahnya kalau kita bawakan dengan Resep Omelet Wortel Keju yang bergizi ini.
Waktu: 15 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:
5 butir telur, kocok lepas
50 ml susu cair
1 buah wortel, parut
1 buah tomat, buang biji, potong kotak 1x1 cm
100 gram keju cepat leleh, potong kotak 1/2 x 1/2 cm
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh pala bubuk
Cara Membuat Omelet Wortel Keju:
1. Campur telur, susu, wortel, tomat, bawang putih dan keju. Aduk rata.
2. Masukkan garam, merica bubuk, dan pala bubuk. Aduk rata.
3. Tuang dalam wajan antilengket diameter 20 cm. Masak sampai matang.
Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Omelet Jamur Tuna, Menu Serba Telur Untuk Bekal Dan Sarapan Hari Ini
5 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Jogja Serba Minuman, Dijamin Otentik dan Enak Banget
KOMENTAR