SajianSedap.com - Resep Ikan Nila Goreng Krispi, kreasi ikan goreng dengan balutan tepung renyah dan sedap ini bisa jadi pilihan utama untuk makan siang hari ini.
Kalau Resep Ikan Nila Goreng Krispi enak sebagai menu utamanya, keluarga pun jadi lebih semangat untuk makan siang.
Punya stok ikan nila di rumah? Segera contek Resep Ikan Nila Goreng Krispi enak dan langsung kita hadirkan di meja makan sebagai menu makan siang.
Baca Juga: Resep Ikan Goreng Cabai Hijau Pedas, Ide Menu Makan Makan Anti Repot Dengan Rasa yang Juara
Waktu: 45 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:
4 ekor ikan nila ukuran sedang, dikerat-kerat
2 sendok teh air jeruk nipis
850 ml minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus:
3 siung bawang putih, dihaluskan
2 buah kemiri, disangrai, dihaluskan
1 sendok teh ketumbar bubuk
150 ml air
2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
Bahan Pelapis (aduk rata):
200 gram tepung protein sedang
50 gram tepung beras
1/2 sendok teh baking powder
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
Cara Membuat Ikan Nila Goreng Krispi:
1. Lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan bumbu halus. Diamkan 15 menit.
2. Gulingkan di atas bahan pelapis. Kibas-kibaskan.
KOMENTAR