Tepung maizena dapat menghilangkan bau pada sepatu secara signifikan.
Taburkan sedikit tepung maizena ke dalam sepatu dan biarkan hingga keesokan paginya.
Buang tepung jagung keesokan paginya sebelum memakai sepatu.
Tepung maizena akan menyerap basah dan bau pada sepatu.
Anda juga dapat menggunakan selang penyedot debu untuk menyedot debu sepatu sebelum dipakai kembali.
Cara menghilangkan bau sepatu yang pertama bisa dengan menggunakan soda kue. Ini adalah pewangi alami yang menyerap bau dan bakteri.
Ada dua cara berbeda dalam menggunakan soda kue untuk menghilangkan bau pada bagian dalam sepatu, berikut di antaranya:
Campurkan seperempat cangkir soda kue, seperempat cangkir baking powder atau bubuk pengembang, dan setengah cangkir tepung jagung.
Masukkan campuran semua bahan ke dalam sepasang kaus kaki katun atau langsung ke bagian dalam sepatu dan biarkan semalaman.
Untuk menambahkan aroma ekstra, tambahkan beberapa tetes minyak esensial favoritmu.
Cara kedua jika kamu ingin cara yang lebih mudah, langsung saja taburkan soda kue ke dalam sepatu dan biarkan selama minimal 24 jam.
Baca Juga: Trik Menghilangkan Noda Kekuningan pada Sol Sepatu dengan Cepat, Cukup Oleskan Bahan Dapur Ini
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR