SajianSedap.com - Cara cuci baju yang satu ini harus dicoba semua orang.
Ya, coba deh tambahkan garam saat mencuci baju.
Ternyata, garam bisa memberikan efek yang luar biasa banget pada baju, lo.
Kenapa ?
Soalnya garam ternyata bisa bikin jeans tetap baik kualitasnya.
Garam juga bisa menghapus noda pada pakaian.
Lalu gimana cara pakainya?
Berikut ini penjelasannya untuk Anda.
Jika Saselovers punya hobi memakai jeans tetapi warna sudah mulai pudar karena sering dicuci, jangan khawatir.
Mencuci pakaian dengan bahan jeans biasanya dilakukan tanpa menggunakan mesin cuci.
Kita bisa dapatkan pakaian berbahan jeans seperti baru tanpa butuh waktu lama.
Baca Juga: Seragam Anak Dekil? Coba Cuci Pakai Sabun Cuci Piring dan Siap-siap Sujud Syukur Lihat Hasilnya
Sediakan 1 gelas atau cangkir garam dan masukkan dalam wadah.
Tuang air dengan jumlah yang sama banyak dengan garam dan aduk.
Biarkan celana pada rendaman, garam dapat membantu menstabilkan warna kain.
Noda pada pakaian berwarna putih memang menyebalkan, apalagi jika terkena alkohol, kopi, atau kecap asin.
Tapi sekarang kita tak perlu khawatir, hanya dengan sejumput garam bisa hilangkan noda pada baju dengan cepat.
Rendam pakaian dengan air garam dingin kemudian bilas dengan sabun dan air hangat.
Untuk jenis kain selain jeans paling gampang memang mencuci dengan mesin.
Tapi jangan dicampur warna ya!
Jika kita mencuci pakaian berwarna hitam, tambahkan garam 1 cangkir garam ke dalam mesin cuci.
Untuk warna putih kita bisa coba gunakan cuka putih.
Dengan cara ini, maka pakaian tidak akan mudah memudar dan tetap segar seperti baru.
Banyak dari kita yang terlalu sibuk hingga tak sempat membersihkan mesin cuci.
Sangat mungkin jamur akan tumbuh pada mesin cuci.
Jika jamur menempel pada mesin, secara otomatis dapat menempel pada pakaian yang dapat mempengaruhi kesehatan pemakainya.
Nah kita bisa coba membersihkannya dengan obat kumur atau desinfektan.
Cukup setengah cangkir saja dan jangan tinggalkan pakaian di dalamnya.
Kemudian jalankan mesin untuk menghilangkan kontaminasi.
Bahan dapur yang berguna untuk mengatasi keluhan pakaian bau keringat adalah sabun cuci piring!
Tidak percaya? coba saja oleskan sabun cuci piring pada bagian kerah dan ketiak pakaian.
Diamkan selama 5-10 menit sebelum menguceknya sedikit, kemudian bilas dengan air bersih.
Dijamin, bau keringat akan hilang dan pakaian menjadi bersih kembali.
Baca Juga: Trik Antigagal Agar Cucian Gak Bau Apek Pas Musim Hujan, Cocok Buat yang Tak Mau Ngelaundry
Tidak hanya itu, sabun cuci piring juga bisa menghilangkan noda membandel pada pakaian, lo!
Cara kerjanya sama. Oleskan gel sabun cuci piring pada bagian yang bernoda dan diamkan selama 15 menit.
Pasti noda akan hilang dan pakaian jadi bersih kembali.
Kemampuan sabun cuci piring untuk hilangkan bau keringat pada pakaian berasal dari sifat sabun yang merupakan peluruh lemak.
Setiap produk sabun cuci piring pasti didesain untuk meluruhkan lemak sisa makanan yang menempel pada alat makan dan alat masak.
Nah, hal ini juga berlaku pada peluruhan noda keringat.
Keringat sebenarnya berasal dari lemak tubuh yang dikeluarkan melalui pori-pori kulit.
Lemak pada keringat mengandung bau yang menyebabkan bau keringat.
Sabun cuci piring yang bersifat meluruhkan keringat dapat diaplikasikan untuk meluruhkan lemak-lemak keringat yang menempel pada pakaian.
Sehingga, dengan menggunakan sabun cuci piring untuk mencuci pakaian, lemak keringat yang berhasil diluruhkan tidak akan menyisakan bau keringat pada pakaian.
Sederhana sekali, ya!
Kini, tidak bingung lagi deh kalau ada noda membandel dan bau keringat pada pakaian.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR