SajianSedap.com - Lantai dapur berminyak?
Hal ini memang tidak bisa Anda hindari.
Pasalnya cipratan minyak saat menggoreng, atau tumpahan minyak tanpa sengaja, bisa membuat lantai dapur Anda licin.
Tentunya jiak tidak segera diatasi hal ini bisa berbahaya.
Anda atau anggota keluarga lain bisa terpeleset.
Nah utnuk mengatasi lantai licin akibat minyak goreng di dapur ini, penggunaan sabun lantai bisa jadi belum optimal.
Bahkan Anda pelru melakukan pembersihan berkali-kali.
Namun tenang saja Sase Lovers, ternyata lantai dapur licin karena minyak goreng ini bisa kesat kembali loh.
Untuk membuat lantai berminyak Anda berbah menjadi kesat kembali, ada 3 bahan yang jadi kuncinya.
Tenang, bahan-bahan ini ada di dapur Anda kok.
Anda hanya perlu menyiapkan soda atau baking soda, cuka putih dan sabun cuci piring.
Baca Juga: Kapan Terakhir Bersihkan Sapu? Gunakan Cara Ini Supaya Sapu Lantai Bebas Debu dan Kotoran
Dikutip dari Food.com, ketiga bahan ini bisa membantu Anda untuk membersihkan lantai berminyak.
Apa saja bahannya?
- 4 cangkir cuka putih
- 1 sendok makan sabun cuci piring cair
- 1⁄4 soda cuci cangkir
- 2 galon air keran, sangat hangat
Bagaimana dengan cara pakainya?
Masukkan semua bahan ke dalam ember dan aduk hingga berbusa.
Pel area yang terkena noda minyak dengan larutan tersebut.
Tidak direkomendasikan untuk lantai berlilin--ini dapat membuat lilin menjadi kental.
Selain noda, masalah lain yang juga kerap terjadi adalah lantai yang berbabau setelah mengepel lantai.
Ya, barangkali Anda kerap emncium bau amis usai mengepel lantai.
Hal ini rupanya disebabkan oleh kain pel lantai yang kurang bersih.
Bisa jadi juga karena faktor lain.
Nah agar hal ini tidak terjadi, ada trik mudah yang bisa Anda coba.
Dilansir dari Hunker, penyebab terbesar yang menyebabkan lantai bau setelah dibersihkan adalah air yang digunakan.
Meskipun air sumur cukup segar dan bersih untuk digunakan, terkadang bisa berbau tak sedap.
Biasanya ini disebabkan oleh kontaminan belerang.
Untuk mengatasinya ternyata Anda bisa menggunakan campuran deterjen dan pemutih.
Selama proses pembersihan lantai danti air bisa juga dengan air panas untuk menghentikan penyebaran kotoran dan bakteri ke seluruh ruangan.
Campuran beberapa tetes pemutih dan air pel dapat membantu membunuh bakteri dan jamur pada lantai kayu dan lantai keramik.
Selain air, penyebab lainnya adalah dari alat pel atau pembersih lantai yang kotor sehingga dapat menyebabkan lantai berbau tak sedap.
Sebelum membersihkan lantai, rendam kain pel dalam air panas, pemutih, dan sabun untuk membersihkannya.
Jika sudah menggunakan cara tersebut namun lantai masih berbau, temukan sumber baunya.
Hal ini terutama untuk lantai yang terkena kotoran, sisa makan, atau bahkan kotoran hewan peliharaan.
Atau cara lainnya jika lantai masih berbau tak sedap dengan menaburi soda kue ke permukaan lantai, kemudian diamkan semalaman.
Keesokan harinya, sapu lantai hingga bersih dan kemudian pel ulang lantainya.
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR