SajianSedap.com – Februari kerap diidentikkan dengan perayaan Hari Valentine atau hari kasih sayang. Untuk merayakan hari Valentine, akan ada pemberian hadiah kepada orang-orang yang dianggap spesial, baik itu pasangan, sahabat, maupun keluarga.
Menyambut bulan dua yang penuh makna itu, KFC Indonesia kembali menghadirkan paket menarik. Penggemar ayam dapat menikmati produk KFC dengan lebih ekonomis. Mulai Rabu (1/2/2023), KFC meluncurkan Program Kombo Duo Super Komplit dengan dua pilihan, yaitu Kombo Duo Chicken dan Kombo Duo Burger.
CEO PT Fast Food Indonesia (FFI), pemegang waralaba KFC di Indonesia Eric Leong mengatakan, kehadiran paket Kombo Duo Super Komplit merupakan upaya KFC Indonesia dalam memberikan kepuasan bagi konsumen setia untuk menikmati produk KFC dengan lebih ekonomis bersama orang tersayang di momen Valentine.
“Kami memahami bahwa Februari sering dikaitkan dengan bulan kasih sayang. Oleh karena itu, KFC Indonesia menghadirkan paket Kombo Duo Super Komplit yang lebih asyik untuk dinikmati berdua,” papar Eric.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Luntur pada Pakaian Putih, Pakai 1 Bahan Ini Dijamin Bersih Tak Bersisa
Untuk menu Kombo Duo Chicken, Anda akan mendapatkan dua ayam, dua nasi, dua cream soup, dan dua minuman. Sementara itu, untuk menu Kombo Duo Burger, Anda bisa menikmati dua crispy burger, dua french fries, dan dua minuman.
Kedua varian Kombo Dua Super Komplit tersebut dapat Anda nikmati dengan harga Rp 54.545 sebelum pajak dan hanya berlaku untuk dine in atau makan di tempat.
Menurut Eric, kenapa disebut Kombo Duo Super Komplit karena dalam paket tersebut konsumen setia tidak hanya dapat menikmati ayam goreng atau burger saja, tetapi juga menu pelengkapnya.
“Untuk paket ayam dilengkapi KFC Cream Soup, sedangkan paket burger sudah termasuk french fries. Kedua pilihan juga sudah lengkap dengan minumannya. Pastinya, Kombo Dua Super Komplit ini bikin berdua di bulan dua jadi makin asyik,” tambah Eric.
Untuk mendapatkan beragam informasi dan promo menarik lainnya, Anda bisa mengunjungi laman berikut ini.
Cara Membersihkan Botol Minum Plastik Licin Berlumut Cukup Pakai 2 Bahan Dapur Ini
Penulis | : | Nana Triana |
Editor | : | Sheila Respati |
KOMENTAR