SajianSedap.com - Resep Rose Tea ini salah satu minuman hangat dengan aroma sedap yang wajib untuk dicoba.
Momen bersantai di rumah saat di akhir pekan jadi terasa lebih istimewa ketika minuman hangat ini sudah kita sajikan.
Bagaimana? Tertarik menghadirkan minuman sehat satu ini untuk menikmati waktu di malam hari bersama keluarga?
Waktu: 30 Menit
Sajian: 5 Gelas
Bahan:
3 buah teh celup
3 buah teh bunga rosella
5 gram secang
1.000 ml air
100 gram gula batu
Cara Membuat Rose Tea:
1. Panaskan air. Masukkan teh celup, bunga rosella dan secang. Biarkan hingga berubah warna. Saring.
2. Panaskan kembali. Sajikan bersama gula batu.
Baca Juga: Resep Wedang Gaul, Minuman Hangat yang Paling Diburu Ketika Musim Hujan
Baca Juga: Resep Jahe Wangi, Minuman Hangat yang Menyehatkan Ini Mudah Dibuat
Cara Ampuh Hilangkan Noda Kuning pada Dudukan Toilet Cuma Pakai 3 Bahan Dapur Ini
KOMENTAR