SajianSedap.com - Air rebusan telur ternyata mengandung banyak banget nutrisi, lo.
Bukan untuk manusia, tapi untuk tanaman.
Ya, kalau selama ini Anda selalu membuang air rebusan telur, mulai sekarang jangan lagi, ya.
Coba deh tuang ke tanaman setiap hari.
Efeknya ternyata luar biasa banget.
Anda harus catat berikut ini.
Dilansir dari Apartment Therapy, Rabu (24/2/2021), tanaman menyukai kalsium. Ketika ada di dalam tanah tanaman, kalsium membantu menjaga pH tetap terkendali.
Sebagai informasi, pH tanah yang netral antara 6,0 dan 6,5 memberi tanaman lingkungan yang ideal untuk menyerap semua nutrisi yang mereka butuhkan.
Nah, hal apa yang secara alami mengandung kalsium?
Cangkang telur.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR