SajianSedap.com - Masyarakat Indonesia tentu tidak asing dengan tanaman kelor atau daun kelor.
Tanaman satu ini kerap dikaitkan dengan pengobatan herbal bahkan hingga hal mistis.
Bahkan sejak dulu daun kelor dimanfaatkan sebagai pengusir santet atau sihir.
Tidak heran jika duan kelor ini bisa dikaitkan dengan hal yang berbau magis.
Membahas mengenai daun kelor, tanaman ini tidak hanya sekadar jadi pengusir santet atau sihir, namun lebih lanjut memiliki manfaat kesehatan yang tidak bisa dianggap remeh.
Dikutip dari laman Kementerian Kesehatan, daun kelor merupakan sumber vitamin dan mineral penting.
Setidaknya dalam sekitar 20 gram daun kelor yang telah dipotong-potong, terkandung nutrisi diantaranya vitamin C, zat besi, riboflavin, vitamin A, magnesium dan masih banyak kandungan nutrisi lain.
Dengan berbagai kandungan ini tentu saja manfaat daun kelor tidak bisa dianggap sebelah mata.
Setidaknya ada 4 manfaat mengonsumsi daun kelor untuk kesehatan tubuh.
Mengutip buku "Manfaat dan Khasiat Daun Kelor untuk Kesehatan" (2022) oleh Tresno Saras, studi di Asian Pacific Journal of Cancer Prevention membuktikan bahwa manfaat daun kelor berpotensi untuk digunakan sebagai sumber alami senyawa anti-kanker.
Menurut tes laboratorium, manfaat daun kelor untuk kesehatan adalah untuk memperlambat pertumbuhan sel kanker pankreas dan membantu pengobatan kanker lainnya.
Baca Juga: 5 Penyebab Ular Masuk Rumah yang Sering Tidak Disadari, Ternyata Bukan Hanya Ada Tikus Saja
Rajin Menambahkan Daun Pandan Pada Masakan, Ini Beberapa Hal Luar Biasa yang Didapatkan
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR