SajianSedap.com - Anda pernah mengalami cincin emas patah atau kalung emas putus?
Kejadian ini wajar terjadi apalagi untuk perhiasan yang digunakan sehari-hari.
Tapi permasalahannya, harga emas ini biasanya akan turun begitu dijual.
Kenapa? Karena emas telah dianggap cacat.
Wah, sayang banget kan?
Makanya, coba deh intip dulu cara jual emas cacat dengan harga tinggi berikut ini.
Gak akan rugi banyak.
Beberapa orang suka menyimpan aset dalam bentuk emas perhiasan.
Cincin emas bisa dipakai untuk mempercantik penampilan.
Selain itu, cincin emas juga bisa dijual kapan saja ketika sedang membutuhkan dana segar.
Namun apa jadinya jika cincin emas patah?
Cincin emas yang terlanjur patah karena usia dan pemakaian sebetulnya bisa tetap dijual.
Hanya saja mungkin kondisi ini akan mempengaruhi harganya.
Nah, supaya tidak rugi, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan berikut ini.
Emas yang patah dinilai sudah rusak sehingga harga jualnya bisa lebih rendah dibanding harga pasaran.
Selain itu, tidak semua toko emas mungkin mau menerima cincin yang patah.
Oleh sebab itu, Anda juga harus memperhatikan tempat jual emas yang bisa didatangi untuk menjual cincin emas.
Gampangnya, Anda bisa menjual cincin emas yang patah ke toko tempat Anda membeli cincin itu dulu.
Tunjukkan bukti nota pembelian dan beri tahu alasan mengapa cincin itu bisa patah.
Toko yang sama ketika Anda membeli dan menjual emas lebih besar kemungkinannya tidak akan menolak cincin patah.
Selain itu Anda juga bisa menjual emas patah di Pegadaian.
Pasalnya, Pegadaian akan menilai emas dari kadarnya, bukan kondisinya patah atau tidak.
Dengan begitu Anda bisa mendapatkan harga jual cincin emas patah yang sepadan.
Nah, itu dia Anda jawaban apakah cincin emas patah bisa dijual kembali atau tidak.
Bila Anda memutuskan menjual kalung emas yang putus, maka akan mendapat potongan.
Potongan harga tersebut untuk biaya peleburan emas.
Besaran potongan tergantung dari kebijakan toko emas yang menerima.
Ada yang memberi potongan sekitar 5 persen.
Ada juga yang memberikan potongan sesuai harga peleburan.
Jadi, harga jual kalung emas yang patah bisa lebih rendah dari perkiraan harga pasaran.
Besarnya uang yang diterima saat menjual emas tergantung dari berbagai faktor.
Jika surat-suratnya lengkap, maka besarnya potongan berdasarkan kesepakatan awal.
Biasanya, saat membeli emas akan tertulis kesepakatan potongan harga bila akan dijual kembali.
Potongannya bisa bervariasi sekitar Rp10.000 - Rp25.000 per gram.
Pada surat emas, menyertakan penjelasan lengkap mengenai emas.
Mulai dari nama perhiasan, kasar emas, hingga berat.
Guna dari surat perhiasan ini supaya bila nantinya perhiasan dijual memiliki nilai yang semestinya atau stabil.
Namun, bila emas tidak memiliki surat-surat yang lengkap maka kemungkinan harga jualnya sangat rendah.
Ini lantaran perhiasan itu tidak memiliki surat resmi.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR