SajianSedap.com - Bulan Ramadhan 2023 yang akan jatuh pada akhir bulan ini tinggal menghitung hari lagi.
Perencanaan di bulan puasa ini telah disiapkan oleh banyak orang, termasuk persiapan mudik ke kampung halaman.
Mudik menjadi istilah yang umum dipakai untuk menggambarkan kegiatan seseorang pulang ke kampung halaman.
Tradisi ini dipakai bagi umat muslim yang merayakan momen lebaran Idul Fitri di tanah kelahirannya.
Karena banyaknya orang yang pergi mudik, tak bisa terhindarkan jalanan yang akan dipadati oleh para pemudik.
Tapi jangan khawatir dulu, sebab para pemudik Lebaran 2023 akan memiliki tambahan pilihan ketika hendak berkendara melalui jalan tol.
Lebaran 2023 ini akan terdapat beberapa ruas jalan tol baru yang ditargetkan bisa mulai beroperasi pada momen Lebaran nanti.
Jalur tol mana saja? Simak selengkapnya berikut ini.
Jalur mudik 2023 akan ketambahan 16 tol baru yang akan beroperasi saat periode Lebaran tahun ini.
Dengan hadirnya ruas tol baru tersebut, rute jalur mudik 2023 jadi lebih bervariasi dan bisa dimanfaatkan masyarakat yang mau pulang ke kampung halaman.
Berdasarkan informasi yang dirilis Direktorat Jenderal Bina Marga Kementrian PUPR, 16 ruas tol baru itu dibuka untuk mudik hari raya Idulfitri 1444 H yang jatuh pada akhir April 2023.
Ruas tol baru tersebut tersebar di berbagai wilayah, mulai dari Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Suamtera Utara, sampai Aceh.
Untuk lebih jelasnya, bisa simak daftar di bawah ini:
1. Tol Serpong-Cinere Seksi 2 Pamulang-Cinere sepanjang 3,64 kilometer;
2. Tol Cibitung-Cilincing Seksi 4 Taruma Jaya-Cilincing sepanjang 7,29 kilometer;
3. Tol Cisumdawu Seksi 6A dan 6B Ujung Jaya-Dawuan sepanjang 5,1 kilometer;
4. Tol Cisumdawu Seksi 4A dan 4B Cimalaka-Legok sepanjang 8,2 kilometer;
5. Tol Cisumdawu Seksi 5A dan 5B Legok-Ujung Jaya sepanjang 14,9 kilometer;
6. Tol Sigli-Banda Aceh Seksi 5 Blang Bintang-Kuto Baro dan Seksi 6 Kuto Baro-Baitussalam sepanjang 12,4 kilometer;
7. Tol Ciawi-Sukabumi Seksi 2 Cigombong-Cibadak sepanjang 11,9 kilometer;
8. Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 2A Jatikarya-Cikeas sepanjang 3,5 kilometer;
9. Tol Cinere-Jagorawi Seksi 3B Krukut-Limo sepanjang 2,19 kilometer;
10. Tol Pasuruan-Probolinggo Seksi 4A Probolinggo Timur-IC Gending sepanjang 8,55 kilometer;
11. Tol Serpong-Balaraja Seksi 1B CBD-Legok sepanjang 5,4 kilometer;
12. Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat Seksi 1 sepanjang 20,4 kilometer;
13. Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat Seksi 2 sepanjang 18,05 kilometer;
14. Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat Seksi 3 sepanjang 30 kilometer;
15. Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat Seksi 4 sepanjang 28 kilometer;
16. Tol Jakarta-Cikampek II Selatan Paket 3 Kutanegara-Sadang 8,5 kilometer.
Saat berkendara dengan mobil pribadi, gunakan cara berkendara yang benar. Di antaranya tetap menjaga jarak aman dengan kendaraan di depan.
Dalam hal ini, Sony mengatakan pemudik membutuhkan fisik tubuh prima sehingga bisa menjaga fokus.
Disarankan untuk tetap mengontrol emosi dalam menyikapi kondisi lalu lintas, terutama ketika menghadapi macet.
Agar bisa mengontrol emosi, maka pemudik disarankan istirahat terlebih dahulu ketika merasa lelah atau mengantuk.
Selain jaga jarak, ketahui juga cara menyalip yang benar. Walau terkesan sepele, namun menyalip kendaraan di jalan tol tidak boleh sembarangan. Berikut ini cara menyalip di jalan Tol yang benar:
Itu tadi tips mudik dengan mobil pribadi agar tetap aman dan nyaman. Tetap berhati-hati di jalan agar selamat sampai tempat tujuan.
Artikel ini telah tayang di Gridoto dengan judul Daftar 16 Tol Baru yang Beroperasi Saat Lebaran 2023, Jalur Mudik Baru Nih
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR