Pohon kamfer memiliki nama Latin cinnamomun champora.
Ranting pohon kamfer meneteskan cairan kamfor apabila ranting ini dikukus.
Sementara, nama "Barus" adalah nama di salah satu wilayah Kabupaten Tapanuli Tengah, di Provnsi Sumatra Utara, Indonesia, tempat tumbuh suburnya pohon kamfer.
Kapur barus adalah padatan berbau menyengat berwarna putih.
Catatan di laman kemendikbud.go.id menunjukkan bahwa kapur barus masuk dalam kategori rempah-rempah.
Namun begitu, kapur barus tidak bisa dimakan.
Pohon kamper adalah tumbuhan khas Indonesia. Lingkar batangnya mencapai 70 sentimeter.
Sementara, tinggi pohonnya bisa mencapai lebih dri 60 meter.
Mengutip dari Bobo.id, sejak abad ke-9, khasiat kapur barus sebagai obat sudah disebutkan beberapa kali dalam naskah Ramayana versi Jawa.
Dalam kadar tertentu, kapur barus dapat diminum untuk mengobati gangguan asam lambung, usus halus, dan perut besar.
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR