Langkah pertama yang harus kamu lakukan tentu saja dengan mencabut stekernya.
Kamu dapat menghangatkan setrika untuk mempermudah proses pembersihan.
Tapi, saat kamu benar-benar membersihkan, cabut stekernya, ya.
Panaskan 1 sendok makan (sdm) cuka sari apel dan tambahkan 1 sdm garam.
Campur bahan sampai garam larut sepenuhnya lalu pindahkan ke mangkuk.
Selanjutnya tambahkan 1 sdm tepung maizena ke dalam mangkuk yang berisi campuran cuka sari apel dan garam.
Kemudian aduk kembali hingga menjadi pasta.
Oleskan pasta campuran cuka sari apel, garam, dan tepung maizena ke permukaan tapak setrika uap.
Setelah itu seka perlahan dengan kain lembap.
Saat membersihkan tapak setrika, pastikan kamu tidak menggunakan alat pembersih logam tajam karena dapat merusak permukaan.
Baca Juga: Cara Menghaluskan Pakaian Kusut saat Mati Listrik, Pakai 3 Trik Ini Langsung Lembut dan Bisa Dipakai
Cara Ampuh Hilangkan Noda Kuning pada Dudukan Toilet Cuma Pakai 3 Bahan Dapur Ini
KOMENTAR