SajianSedap.com - Banyak orang berinvestasi pada kasur mereka denga harga yang tak murah.
Ini dilakukan agar istirahat lebih nyaman dan berkualitas setiap harinya.
Namun seberapapun bagusnya kasur Anda jika tak disertai perawatan yang benar, masalah bisa saja terjadi.
Mulai dari bau dan noda yang menempel hingga adanya kutu busuk yang bersarang.
Sementara bau dan noda cukup mudah ditangani, kutu busuk perlu cara ekstra untuk membasminya.
Serangga kecil ini jika tidak segera ditangani bisa bermasalah bagi pemakai kasurnya.
Tentu tak ada yang ingin kulit tubuh digigit oleh serangga kecil ini hingga dapat membuat gatal-gatal dan kemerahan.
Namun untuk membasmi kutu busuk sebenarnya tidaklah sulit dilakukan sendiri di rumah.
Berikut ini sudah ada cara mudah membasmi kutu busuk di kasur dengan alat dan bahan yang tersedia di rumah untuk dilakukan sendiri.
Penting untuk membasmi kutu busuk karena kehadirannya mengganggu dan berpengaruh pada masalah kesehatan, jadi pastikan kamu tidak membiarkan kutu busuk tinggal di kasurmu.
Dilansir dari beberapa sumber, berikut ini adalah beberapa cara untuk membasmi kutu busuk dengan efektif, berikut di antaranya.
Cara sederhana untuk menghilangkan kutu busuk adalah dengan menjemur kasur di bawah terik sinar matahari.
Paparan sinar matahari yang panas pada akhirnya membuat kutu busuk mati dan kasur terbebas dari serangga parasit ini.
Untuk itu, rajinlah menjemur kasur di bawah sinar matahari setidaknya selama satu jam. Selain itu, jangan lupa untuk menjemur bantal, guling, dan selimut.
Cara berikutnya yang bisa kamu lakukan untuk membasmi kutu busuk adalah dengan memanfaatkan minyak esensial atau essential oil.
Gunakan minyak esensial beraroma lavender yang terkenal ampuh membunuh berbagai serangga, termasuk kutu busuk.
Selain minyak esensial lavender, minyak esensial beraroma lain, seperti pepermin, tea tree oil, serai, dan sebagainya biaa membasmi kutu kasur.
Kamu juga bisa memanfaatkan larutan cuka untuk membasmi kutu kasur karena mengandung zat asam yang kuat.
Terkait caranya, buat larutan cuka yang terdiri dari cuka dan air dengan perbandingan 50:50 di dalam botol semprot.
Tutup botol dengan rapat dan kocok kedua bahan tersebut hingga tercampur sempurna. Semprotkan larutan cuka untuk membunuh kutu kasur.
Jika cara-cara di atas dirasa belum berhasil, kamu dapat menyemprotkan cairan insektisida ke seluruh area kamar tidur dan sela-sela kasur.
Insektisida terbukti efektif dan ampuh dalam membasmi koloni kutu karena mengandung bahan kimia aktif.
Pastikan kamu menyemprot insektisida secara rutin hingga telur-telur kutu yang bersarang di kasur menetas.
Cara lain untuk membasmi kutu busuk adalah dengan menyebarkan uap panas ke permukaan kasur menggunakan ketel listrik.
Pasang selang kecil ke lubang ketel listrik yang berisi air panas, kemudian arahkan selang ke sepanjang area jahitan kasur untuk menyebarkan uap panas.
Pastikan semua sudut dan bagian sela-sela kasur juga terkena uap panas untuk memastikan kutu busuk hilang sepenuhnya.
Asalkan tidak ada masalah struktural lebih lanjut di luar kendali Anda, seperti atap baru atau kebocoran pipa, langkah-langkah berikut akan mencegah pertumbuhan jamur di kamar tidur yang rawan lembap.
Pertama, lapisi dinding sebelum memasang wallpaper atau mengecat dinding kamar tidur.
Perlakuan ini di dinding akan memastikan bahwa dinding kamar tidur kedap udara dan tidak menyerap kelembapan, yang kemudian dapat terperangkap dengan wallpaper atau cat.
Servis AC secara rutin. Sebab, AC bocor juga bisa menyebabkan bau apek di kamar tidur.
Anda juga bisa menggunakan dehumidifier untuk mencegah pertumbuhan jamur di kamar tidur.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR