SajianSedap.com - Ketiak adalah bagian tubuh yang mungkin diremehkan perawatannya dibanding bagian lainnya.
Sebab area ini lebih sering ditutupi pakaian berlengan bagi sebagian orang.
Padahal area ini mudah sekali kotor dan menjadi gelap, sama seperti area selangkangan paha.
Penyebab dari ketiak hitam ini beragam. Pertama bisa karena faktor genetik (keturunan).
Kemudian dapat disebabkan karena sering menggunakan pakaian yang ketat seperti baju ketat, celana dalam ketat, yang menyebabkan terjadinya gesekan antara kulit dengan bahan pakaian.
Lantas ketika kulit ketiak menjadi gelap bahkan menghitam, ini akan mempengaruhi kepercayaan diri seseorang.
Dan mereka akan melakukan pemutihan ketiak di salon kecantikan.
Tapi ini tentu menguras dompet Anda, padahal ada cara alami yang bisa dilakukan untuk kembali mencerahkan ketiak yang hitam.
Anda bisa memanfaatkan bahan-bahan di dapur Anda untuk membuat racikan pemutih alami seperti berikut ini.
Berikut ini cara mengurangi masalah pada ketiak dengan menggunakan metode alami dengan menggunakan bahan alami.
Salah satunya Anda dapat memanfaatkan gula seperti berikut ini.
Pengelupasan alami dengan bahan alami ini adalah langkah pertama menuju ketiak yang lebih putih dan bebas noda.
Namun perhatikan bahwa kandungan asam sitrat lemon yang tinggi, lemon hanya boleh dioleskan pada kulit di malam hari.
Ini karena paparan sinar matahari dapat memiliki efek buruk bagi kesehatan kulit manusia. Seperti yang diketahui lemon adalah zat pemutih yang sangat kuat.
Sementara gula membantu pengelupasan kulit secara alami dan mengangkat sel-sel mati.
Yang perlu kamu lakukan adalah mencampurkan satu sendok makan gula dengan setengah cangkir jus lemon.
Oleskan racikan tersebut ke area ketiak dan diamkan selama 15 menit. Kemudian bilas ketiak kamu dengan air dingin dan keringkan dengan handuk.
Gula adalah bahan pengelupasan kulit yang sangat baik bagi kulit, seperti yang dijelaskan sebelumnya. Sementara minyak zaitun dapat menghidrasi dan menutrisi kulit dengan baik.
Ketika keduanya dicampurkan itu memberi manfaat luar biasa dalam mencerahkan ketiak yang hitam.
Caranya, Anda bisa membuat pasta pembersih dan pemutih ketiak dari dua bahan ini.
Tambahkan 2 sendok makan masing-masing minyak zaitun dan gula ke dalam mangkuk dan aduk rata.
Basahi area ketiak dan gosok campuran tersebut selama satu atau dua menit. Biarkan selama 5-10 menit lagi lalu bilas dengan air.
Baking soda adalah bahan eksfoliator luar biasa lainnya yang membuka pori-pori dan mencerahkan ketiak yang gelap.
Sementara lemon adalah antiseptik yang kuat dan berfungsi sebagai zat pemutih alami.
Kombinasi kedua bahan ini memberi keajaiban luar biasa dalam perawatan ketiak gelap.
Caranya, campurkan 1 sendok makan baking soda dan lemon masing-masing untuk membuat pasta.
Gosokkan pada ketiak Anda selama sekitar 5 menit, lalu bilas dengan air hanga. Akhiri perwatan ini dengan melembabkan kulit Anda.
Ulangi metode ini 3 atau 4 kali seminggu untuk hasil yang efektif.
Beberapa kondisi medis dapat memengaruhi produksi keringat sehingga penting untuk menemui dokter dan mengidentifikasi kondisi ini.
Misalnya, kelenjar tiroid yang terlalu aktif atau menopause dapat memperbanyak produksi keringat.
Dilansir dari Medical News Today, sebaiknya temui dokter jika sering berkeringat di malam hari, berkeringat lebih banyak tanpa alasan yang logis, berkeringat dingin, dan produksi keringat sudah mengganggu aktivitas harian.
Konsultasikan pada dokter jika bau badan berbeda dari biasaya.
Penyakit hati atau ginjal biasanya membuat keringat berbau seperti pemutih karena adanya penumpukan racun dalam tubuh.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cukup Pakai Bahan Alami, Begini Cara Memutihkan Ketiak Hitam
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR