Kadang kamu meninggalkan laptop atau ponsel di dalam mobil.
Hati-hati saat meninggalkan benda-beda ini di dalam mobil.
Selain bisa memancing tindakan pencurian, meninggalkan peralatan elektronik di dalam mobil saat siang hari adalah tindakan yang sangat ceroboh.
Hal ini dikarenakan di dalam perangkat elektronik seperti ponsel dan laptop terdapat kumparan-kumparan yang bisa rusak saat terlalu lama terekspos suhu tinggi.
Sebaiknya, jangan menyimpang besar obat-obatan di dalam mobil karena suhu di dalam mobil terlalu panas ketika siang hari.
Obat-oabtan sebaiknya disimpan di suhu ruang.
Suhu tinggi mungkin secara tidak langsung tidak menyebabkan perubahan signifikan pada obat-obatan.
Suhu tinggi juga bisa membuat kandungan di dalam obat menjadi berubah dan akhirnya manfaatnya tidak bisa kita rasakan.
Jika kamu menggunakan botol berbahan plastik, jangan tinggalkan botol air minummu di dalam mobil.
Sebuah penelitian menemukan bahwa beberapa senyawa berbahaya pada botol plastik bisa mencemari air minum saat terpapar suhu tinggi.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR