SajianSedap.com - Asam lambung adalah cairan pencernaan yang diproduksi oleh lambung untuk membantu memecah makanan.
Sehingga jangan berpikiran buruk dulu mengenai asam lambung dalam tubuh.
Namun karena beberapa hal, produksi asam lambung menjadi berlebihan dan membuat sakit.
Kondisi ini umum dikenal sebagai asam lambung naik atau refluks asam lambung, di mana asam lambung mengalir ke arah kerongkongan dan menyebabkan rasa sakit dan ketidaknyamanan.
Ketika asam lambung mulai naik ke saluran pencernaan bahkan hingga ke mulut, itu menimbulkan ketidaknyaman yang mengganggu aktivitas.
Sehingga banyak orang segera meredakannya dengan meneguk obat seperti antasida.
Namun jika Anda ingin beralih dari konsumsi obat-obatan terus-menerus, inilah solusinya.
Anda bisa memberikan pertolongan langsung terhadap asam lambung naik dengan obat alami.
Makanan seperti permen karet misalnya bisa meredakan asam lambung naik dengan cepat. Simak selengkapnya berikut ini.
Sebuah penelitian di tahun 2005 menyatakan bahwa mengunyah permen karet bisa bermanfaat mengurangi gejala asam lambung.
Lalu bagaimana mengonsumsinya dengan benar agar asam lambung naik bisa reda?
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR