SajianSedap.com - Resep Nasi Goreng Makarel yang simple ini hadir dengan rasa yang super enak.
Anak kos tidak perlu makan mi instan terus untuk sarapan, karena bisa mencontek menu praktis yang enak ini.
Tenang saja, bahan yang kita gunakan untuk membuat menu simple ini pastinya mudah dicari, kok.
Waktu: 30 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
600 gram nasi putih
150 gram ikan makarel kaleng tanpa saus, suwir-suwir
2 siung bawang putih cincang halus
1/4 buah bawang bombay, cincang halus
1 butir telur kocok lepas
1 buah cabai merah besar, iris miring, buang bijinya
1 buah wortel, potong kotak, rebus
2 sendok makan kecap ikan
3/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 batang daun bawang iris halus
1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Nasi Goreng Makarel:
1. Tumis bawang putih dan bombay sampai harum. Sisihkan di pinggir wajan. Tambahkan telur. Aduk sampai berbutir.
2. Masukkan makarel dan cabai. Aduk rata.
3. Tambahkan nasi, wortel, kecap ikan, garam, merica bubuk, dan daun bawang. Masak sambil diaduk sampai matang.
Baca Juga: Anak Kos Merapat! Ini Dia Resep Nasi Goreng Praktis Dan Lezat yang Bisa Dibuat Siapa Saja!
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Ayam Tabur Telur, Menu Sarapan Anti Bosan yang Wajib Hadir Di Meja Makan
Cara Menghilangkan Rambut Rontok di Saluran Air Kamar Mandi Pakai Bahan Dapur Ini
KOMENTAR